Agen BRILink permudah masyarakat lakukan transaksi

id Lampung, agen brilink, agen, brilink, bri

Agen BRILink permudah masyarakat lakukan transaksi

Agen BRILink permudah masyarakat lakukan transaksi. ANTARA/HO-Ilustrasi

Bandarlampung (ANTARA) - Keberadaan agen BRILink di tengah-tengah masyarakat sangat membantu dan mempermudah transaksi yang dilakukan mulai dari transfer, penarikan, pembayaran dan lainnya. Untuk itu kehadiran BRILink ini menguntungkan masyarakat.

Imtihan yang merupakan agen BRILink sudah menjadi mitra BRI selama 2 tahun lebih, dari pandemi COVID-19 sampai hari ini masih terus menjadi agen BRILink.

Ia menjelaskan, berawal menjadi agen BRILink ini untuk menambah pemasukan sehari-hari. Karena setiap harinya ada saja yang melakukan transaksi di BRILink miliknya, dari transfer, penarikan, isi e-Tol, bayar Listrik, isi token listrik, pembayaran tiket kapal ferry ASDP, dan lainnya.

Menurutnya, keberadaan agen BRILink di tengah masyarakat ini sangat mempermudah masyarakat yang ingin melakukan transaksi mulai cek saldo, transfer, penarikan dan lainnya. Apalagi yang lokasinya jauh dari pusat kota. Karena tidak perlu ke bank untuk melakukan pengecekan saldo atau penarikan, tetapi cukup datang ke agen BRILink, semua transaksi dapat dilakukan.

“Sangat mempermudah masyarakat yang ingin transaksi. BRILink ini merupakan agen resmi dari BRI. Jadi masyarakat tidak perlu takut untuk melakukan transaksi di agen BRILink terdekat,” kata Imtihan, di Bandarlampung, Selasa.

Ia menjelaskan keuntungan yang diperoleh bisa menambah pendapatan hariannya hingga mencapai 30 persen setiap harinya bila kondisi ramai, sedangkan bila sepi bisa mencapai 15 persen dan dalam kondisi  normal mencapai 20 persen.

“Saya buka di rest area Tol Sumatera. Jadi bila ramai saya bisa mendapatkan pendapatan tambahan hingga mencapai 30-an persen,” ujarnya lagi.

Dia berharap, ke depannya semoga semakin banyak lagi masyarakat yang mengetahui betapa mudahnya dengan adanya agen BRILink ini, sehingga lebih banyak lagi yang berkunjung ke sini untuk melakukan transaksi-transaksi.