Anies Baswedan ajak masyarakat Indonesia salurkan hak suara di Pemilu

id Anies Baswedan, Anies-Muhaimin, AMIN, Pemilu, Pilpres

Anies Baswedan ajak masyarakat Indonesia salurkan hak suara di Pemilu

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan memberikan keterangan pers di kediamannya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024). (ANTARA/Fauzi Lamboka)

Jakarta (ANTARA) - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan mengajak seluruh masyarakat Indonesia, untuk menyalurkan hak suara di Pemilu 2024.

"Saya mengajak semua, dimana pun di seluruh Indonesia, dalam kondisi apa pun, yuk kita berangkat ke tempat pemungutan suara (TPS)," katanya di Kediamannya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu.

Anies berangkat dari kediamannya sekitar pukul 08.15 WIB. Dia bersama keluarga tiba sekitar pukul 08.20 WIB.

Anies bersama keluarga terdaftar untuk menyalurkan hak pilih Pemilu 2024 di TPS 60, Jalan Lebak Bulus 2, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu.

Lokasi TPS tidak jauh dari kediaman Anies. Anies berangkat ke TPS menggunakan mobil, karena kondisi cuaca masih gerimis.

"Ini memang hujan. Tetapi, pengalaman dulu, hujan tidak melunturkan semangat, panas tidak melelehkan semangat," katanya menegaskan.

Pemilu 2024 meliputi pemilihan presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, anggota DPD RI, anggota DPRD provinsi, serta anggota DPRD kabupaten/kota dengan daftar pemilih tetap (DPT) tingkat nasional sebanyak 204.807.222 pemilih.

Pemilu 2024 diikuti 18 partai politik nasional yakni (sesuai dengan nomor urut) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Nasdem, Partai Buruh, dan Partai Gelora Indonesia.

Berikutnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hanura, Partai Garuda, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Ummat.

Selain itu, terdapat enam partai politik lokal sebagai peserta yakni Partai Nanggroe Aceh, Partai Generasi Atjeh Beusaboh Tha'at dan Taqwa, Partai Darul Aceh, Partai Aceh, Partai Adil Sejahtera Aceh, dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh.

Sedangkan untuk pemilihan presiden dan wakil presiden diikuti tiga pasangan yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar selaku nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

Seturut Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022, rekapitulasi suara nasional Pemilu 2024 dijadwalkan berlangsung mulai 15 Februari s.d. 20 Maret 2024.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Anies ajak masyarakat Indonesia salurkan hak suara di Pemilu