Bandarlampung (ANTARA) -
Polres Lampung Tengah membuka layanan hotline pengaduan selama masa kampanye hingga pemilu berakhir. Program Hotline ini diluncurkan untuk menangkal berkembangnya hoaks dan disinformasi selama tahapan pemilu berlangsung.
"Kami menyiapkan hotline apabila masyarakat mendapatkan informasi terkait gangguan kamtibmas di nomor 081327758889. Silahkan menghubungi dan kami akan bertindak cepat," ujar Kapolresta Lampung Tengah AKBP Andik Purnomo, di Lampung Tengah, Rabu.
Andik menjelaskan, nomor hotline ini sebagai pusat pengaduan jika masyarakat menemukan segala hal yang berpotensi mengganggu kamtibmas selama pelaksanaan pemilu.
"Yang paling penting agar jangan mudah percaya info hoaks dalam bentuk berita yang tidak jelas sumbernya," katanya.
Selain itu, masyarakat juga diharapkan tidak mudah terprovokasi isu SARA yang biasanya makin gencar menjelang pencoblosan.
"Tahapan terus berjalan sekarang tahapan kampanye sebentar lagi masa tenang dan pencoblosan," ungkapnya
Oleh sebab itu masyarakat juga harus memahami tahapan-tahapan karena suara masyarakat menentukan masa depan lima tahun ke depan.
"Kami melakukan pengamanan dengan cara cooling system diantaranya imbauan-imbauan, pengamanan dan pendekatan terhadap tokoh masyarakat. Agar pemilu di Lampung Tengah berjalan dengan aman, lancar dan kondusif," pungkasnya.
Berita Terkait
Damkarmat Lampung Selatan tangani 68 kebakaran Januari-September 2024
Jumat, 20 September 2024 21:56 Wib
Petugas berhasil padamkan kebakaran gudang BBM ilegal di Hajimena, Natar
Jumat, 20 September 2024 20:42 Wib
KPU Lamsel tetapkan DPT Pilkada 2024 sebanyak 790.716 pemilih
Jumat, 20 September 2024 20:38 Wib
Petugas gabungan gelar aksi bersihkan sampah di pantai Pesisir Barat, Lampung
Jumat, 20 September 2024 20:29 Wib
KSAL sebut modernisasi alutsista kontribusi AL dukung industri dalam negeri
Jumat, 20 September 2024 20:27 Wib
Finis 10 besar PON, berikut atlet Lampung peraih medali emas
Jumat, 20 September 2024 18:34 Wib
Pemkot Bandarlampung resmikan Gedung Mal Pelayanan Publik
Jumat, 20 September 2024 16:36 Wib
Azwar Hadi imbau masyarakat tak terprovokasi isu hoaks di pilkada
Jumat, 20 September 2024 15:47 Wib