Jakarta (ANTARA) - Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh Santoso memaparkan berbagai tantangan yang akan dihadapi oleh sektor jasa keuangan sepanjang 2021 akibat krisis pandemi COVID-19 yang masih akan berlangsung.
“OJK melihat perekonomian nasional masih akan menghadapi berbagai tantangan pada 2021,” katanya dalam Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan (PTIJK) di Jakarta, Jumat.
Wimboh menyebutkan industri jasa keuangan secara struktural harus menyelesaikan beberapa hal yaitu daya saing dan skala ekonomi yang masih terbatas serta pasar keuangan yang juga masih dangkal.
Kemudian industri jasa keuangan perlu memenuhi adanya kebutuhan untuk mempercepat transformasi digital, mengembangkan industri keuangan syariah yang belum optimal serta memperbaiki ketimpangan literasi dan inklusi keuangan.
Tak hanya itu, Wimboh menegaskan sektor jasa keuangan harus terus membantu pemerintah dalam mempercepat penanganan pandemi COVID-19, berupaya menciptakan permintaan pasar, serta memenuhi kebutuhan digitalisasi untuk mendukung perekonomian.
Oleh sebab itu, OJK telah menyusun kebijakan komprehensif dalam mengembangkan sektor jasa keuangan yang termuat dalam Masterplan Sektor Jasa Keuangan Indonesia (MPSJKI) 2021-2025 untuk menjawab berbagai tantangan tersebut.
Ia menuturkan MPSJKI 2021-2025 diluncurkan pada pertemuan ini sehingga diharapkan dapat menjawab tantangan struktural dalam mewujudkan sektor jasa keuangan nasional yang berdaya saing, kontributif dan inklusif.
MPSJKI 2021-2025 ini fokus pada lima prioritas yaitu kebijakan stimulus program pemulihan ekonomi nasional (PEN), penguatan ketahanan dan daya saing, pengembangan ekosistem, akselerasi transformasi digital, dan penguatan kapasitas internal OJK.
Berita Terkait
Menko Pangan ingatkan pentingnya petani milenial agar sektor pertanian tidak menua
Minggu, 10 November 2024 20:24 Wib
OJK perluas pengembangan SDM di sektor jasa keuangan
Senin, 4 November 2024 13:57 Wib
Pj Gubernur Lampung sebut perbaikan berbagai sektor naikkan wisatawan
Senin, 21 Oktober 2024 18:08 Wib
PGN jamin ketersediaan pasokan gas bumi bagi sektor industri
Kamis, 17 Oktober 2024 17:39 Wib
Wamentan sebut sektor perkebunan penyumbang besar PPDB
Minggu, 15 September 2024 21:17 Wib
Alokasi APBN bagi sektor pertanian di Lampung capai Rp217 miliar
Kamis, 12 September 2024 4:29 Wib
Pengamat sebut kasus denda impor ganggu lintas sektor politik dan ekonomi
Selasa, 13 Agustus 2024 12:49 Wib
REI sebut pembangunan Kota Baru berdampak positif terhadap sektor properti
Senin, 12 Agustus 2024 15:25 Wib