Padang (ANTARA) - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Barat (Sumbar) Audy Joinaldy menyebut puluhan raja di Nusantara akan ikut menghadiri Festival Adat dan Budaya Nusantara (FABN) 3 yang dihelat di Kota Padang pada 4-7 September 2024.
"Panitia telah mengkonfirmasi. Untuk raja di Nusantara akan hadir sekitar 25-50 orang. Ditambah dengan tamu undangan dari Malaysia, Brunei Darussalam, dan Thailand," katanya di Padang, Kamis.
Menurutnya, FABN 3 tersebut juga akan dimeriahkan oleh berbagai festival yang disiapkan tuan rumah Kota Padang dan Pemprov Sumbar.
"Juga akan ada orasi dan diskusi kebudayaan bersama Fadli Zon, Jamuan Makan Bajamba bersama Wali Kota Padang di Youth Center Padang, hingga Acara Puncak FABN 3 di Auditorium Istana Gubernur Sumbar pada Jumat malam tanggal 6 September 2024," ujarnya.
Wagub berharap FABN 3 dapat mengulangi kesuksesan dan kemeriahan FABN 1 yang diselenggarakan di Jawa Tengah dan FABN 2 di Bali.
"Kita juga meminta dukungan dari masyarakat Sumbar, terutama Kota Padang, untuk bisa ikut memeriahkan FABN 3 ini," katanya.
FABN digelar bersama antara Pemkot Padang, Pemprov Sumbar, dan Organisasi Matra selaku panitia utama dalam helat FABN.
Matra merupakan salah satu organisasi adat dan budaya tingkat regional. Anggotanya terdiri dari kerajaan, kesultanan, lembaga adat, akademisi, budayawan, seniman, masyarakat umum, dan sebagainya.
Matra hadir sebagai pilar perekat adat dan budaya Nusantara yang terdiri dari berbagai ragam suku dan budaya.
Dalam membangun dan melestarikan adat dan kebudayaan, Matra dalam kegiatannya pun merangkul para pemangku adat, raja-raja Nusantara, para sultan, dan pemerhati, serta pelaku budaya di Nusantara, untuk saling bahu membahu bersama pemerintah dalam pelestarian adat dan budaya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Puluhan raja di Nusantara bakal hadir pada FABN 3 di Kota Padang
Berita Terkait
Hari Sumpah Pemuda, pelajar di Lamsel kenakan pakaian adat
Senin, 28 Oktober 2024 12:21 Wib
Lampung Fashion Tendace 2024 hadirkan karya Desainer Gen Z
Senin, 14 Oktober 2024 16:31 Wib
Kasus kekerasan seksual tak boleh diselesaikan secara adat
Selasa, 8 Oktober 2024 6:28 Wib
Baju adat Lampung hiasi patung ikon Belgia Manneken Pis
Kamis, 19 September 2024 9:44 Wib
Ela-Azwar dapat dukungan dari Tokoh Adat Lampung Timur
Sabtu, 14 September 2024 16:25 Wib
Presiden Jokowi beri sepeda bagi busana adat terbaik, salah satunya adat Lampung
Sabtu, 17 Agustus 2024 16:34 Wib
Pemerintah serahkan SK Hutan Sosial seluas 1,07 juta hektare ke masyarakat
Jumat, 9 Agustus 2024 12:46 Wib
Kapolri dapat dua gelar adat di Makassar
Rabu, 5 Juni 2024 18:11 Wib