Bandarlampung buka layanan KB gratis di 31 Puskesmas

id Lampung,Bandarlampung,Pemkot Bandarlampung,Kota Bandarlampung

Bandarlampung buka layanan KB gratis di 31 Puskesmas

Wali Kota Bandarlampung sedang meninjau pelaksanaan KB gratis, di Teluk Betung Timur. Bandarlampung, Jumat (14/6/2024). (ANTARA/Dian Hadiyatna)

Bandarlampung (ANTARA) - Pemerintah Kota Bandarlampung membuka pelayanan gratis KB di 31 Puskesmas yang ada di kota ini dalam rangka menyambut HUT ke-342 Kota Tapis Berseri.

"Pelayanan KB gratis ini sudah di mulai sejak 3 Juni dan akan berlangsung hingga 27 Juni mendatang," kata Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana di Bandarlampung, Jumat.

Dia mengatakan bahwa kegiatan ini bukan semata-mata untuk merayakan HUT ke-342 Kota Bandarlampung, tetapi juga sebagai upaya mendukung program Pemerintah Pusat dalam mengendalikan jumlah penduduk.

"Tujuan kegiatan ini agar masyarakat dapat lebih mudah mengakses layanan KB serta mendukung program pengendalian penduduk yang sudah dicanangkan oleh pemerintah, yaitu dua anak cukup," kata Wali Kota Bandarlampung.

Eva mengatakan bahwa pada pelayanan KB gratis ini tersedia sejumlah layanan seperti Intrauterine Device (IUD), menggunakan Pil dan juga pemasangan implan.

"Jadi kami juga menyiapkan sejumlah metode dalam pelaksanaan layanan KB gratis ini, tinggal masyarakat memilih mau gunakan pelayanan yang mana," kata dia.

Dia pun berharap dengan dengan adanya pelayanan KB gratis ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya KB, serta membantu dalam menurunkan angka kelahiran di Kota Bandarlampung.

"Ini juga merupakan salah satu bentuk nyata komitmen Pemerintah Kota Bandarlampung dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program-program kesehatan dan keluarga berencana," kata dia.

Baca juga: Pemkot Bandarlampung gelar operasi katarak serta MOW gratis

Baca juga: Pemkot Bandarlampung kurbankan 90 hewan pada Idul Adha 2024

Baca juga: Pemkot Bandarlampung siap laksanakan program sarapan bergizi