126 personel Dishub Bandarlampung disiagakan pada Natal dan tahun baru

id Lampung ,Bandarlampung ,Pemkot Bandarlampung

126 personel Dishub Bandarlampung disiagakan pada Natal dan tahun baru

Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandarlampung Socrat Pringgodanu. ANTARA/Dian Hadiyatna

Bandarlampung (ANTARA) - Dinas Perhubungan (Dishub) Bandarlampung menyiagakan sebanyak 126 personel pada perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 guna menjamin kelancaran lalu lintas di kota itu.

"Pada Natal dan tahun baru tentu lonjakan kendaraan akan terjadi sehingga kami menyiagakan personel guna turut memperlancar arus lalu lintas," kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandarlampung Socrat Pringgodanu di Bandarlampung, Jumat.

Dia mengungkapkan bahwa kemungkinan keramaian pada dua momen tersebut terjadi di pusat-pusat perbelanjaan dan juga lapangan kosong yang kerap dijadikan tempat berkumpulnya masyarakat.

"Jadi personel akan kami taruh di lokasi seperti mal, plaza ataupun lapangan-lapangan yang dijadikan masyarakat tempat berkumpul untuk menikmati momen tahun baru," kata dia.

Dia pun menegaskan bahwa dalam pengaturan lalu lintas pada dua momen tersebut pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak kepolisian.

"Tetap kami akan berkoordinasi dengan Polresta Bandarlampung untuk pengaturan lalu lintas pada Natal dan tahun baru," kata dia.

Socrat pun menyatakan bahwa apabila situasinya mendesak dan terjadi penumpukan, kemungkinan akan diberlakukan rekayasa lalu lintas pada dua momen tersebut.

"Kami tetap lihat situasi dan kondisinya di lapangan seperti apa, kalau memang sudah ada penumpukan maka akan diberlakukan beberapa rekayasa lalu lintas di sejumlah titik," kata dia.