Pangkalpinang (ANTARA) - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyatakan Bahasa Indonesia sudah menjadi bahasa resmi dalam sidang umum United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO).
"Bahasa Indonesia sudah diakui dunia dan ini kabar gembira bagi seluruh masyarakat Indonesia," kata Sekretaris Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbudristek Hafidz Muksin di Pangkalpinang, Jumat.
Ia mengatakan Bahasa Indonesia ditetapkan sebagai bahasa resmi dalam sidang umum UNESCO pada 10 Desember 2023, dan ini merupakan kebanggaan bagi seluruh masyarakat Indonesia.
"Bagaimana Bahasa Indonesia diakui dunia, ini tentunya berawal dari bahasa daerah," ujarnya.
Ia menyatakan bahasa daerah sebagai sumber kekayaan yang membuat bangsa untuk terus menginspirasi mendukung kekayaan yang harus dilestarikan.
"Pada awal tahun ini, kita melakukan revitalisasi bahasa daerah dalam rangka pelestarian bahasa daerah ini," katanya.
Ia menyatakan pelestarian bahasa daerah ini sesuai mandat perlindungan bahasa dan sastra yang diatur dalam Undang -Undang Dasar 1945 Pasal 32 ayat 2 tentang Bahasa Daerah sebagai Kekayaan Nasional. Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa dan Lambang Negara serta Lagu Kebangsaan.
Selanjutnya, Peraturan Pemerintah Nomor 57 tahun 2014 tentang Pengembangan, Pembinaan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra serta Peningkatan Fungsi Bahasa Indonesia dan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah, Khusus Pembagian Urusan Pemerintahan Konkuren antara Pemerintah Pusat dan Daerah Provinsi, Kabupaten, Kota untuk Bidang Bahasa dan Sastra.
"Pelestarian bahasa daerah harus dilakukan kolaborasi dan koordinasi seluruh pihak agar bahasa daerah tidak punah," katanya.
Berita Terkait
Tim SAR pastikan keselamatan peserta pengibaran bendera Indonesia-Palestina di Selat Sunda
Sabtu, 16 November 2024 15:52 Wib
Ribuan masyarakat kibarkan bendera Indonesia dan Palestina di Selat Sunda
Sabtu, 16 November 2024 12:56 Wib
Rafael Struick sebut Ole Romeny adalah striker bagus
Sabtu, 16 November 2024 4:59 Wib
Erick minta maaf kalau mengecewakan hasilnya
Sabtu, 16 November 2024 4:51 Wib
Erick Thohir belum bisa berkomentar soal naturalisasi Ole Romeny
Sabtu, 16 November 2024 4:50 Wib
Shin Tae-yong masih targetkan Indonesia finis empat besar
Sabtu, 16 November 2024 4:47 Wib
Meski kalah, Shin Tae-yong: Ini bukan waktunya menyerah
Sabtu, 16 November 2024 4:45 Wib
Indonesia kalah 0-4 dari Jepang
Jumat, 15 November 2024 21:49 Wib