Ribuan warga kunjungi Krakatau Park pada libur Natal-tahun baru

id Lampung Selatan ,Krakatau park ,Wisatawan

Ribuan warga kunjungi Krakatau Park pada libur Natal-tahun baru

Suasana saat para pengunjung memadati wahana permainan Krakatau Park di Lampung Selatan. (ANTARA/Riadi Gunawan)

Lampung Selatan (ANTARA) - Ribuan warga baik dari Lampung Selatan maupun luar daerah mengunjungi wahana Krakatau Park yang berada di kawasan Bakauheni Harbour City pada libur Natal dan Tahun Baru 2024..

Direktur Perencanaan dan Pengembangan Bakauheni Harbour City, Hari MAC, di Bakauheni,  Minggu mengatakan jumlah wisatawan yang mengunjungi kawasan BHC selama libur Natal dan Tahun Baru 2024 mencapai 45.000 pengunjung.

 

Ia mengatakan untuk wahana permainan yang bisa dikunjungi oleh wisatawan pada saat ini ada dua wahana yakni Krakatau Park dan Siger Park.

"Kalau dari H-7 sampai dengan hari ini itu total jumlah pengunjung sudah mencapai 45.000 orang yang datang yang dibagi dua yakni Siger Park 32.000 dan 13.000 di Karakatau Park," kata Hari MAC.

Baca juga: Libur, penyeberang manfaatkan Krakatau Park untuk istirahat & rekreasi

Lina Wati, salah seorang warga Kalianda, Lampung Selatan mengatakan, ia bersama keluarga berlibur di Krakatau Park untuk menikmati sejumlah wahana yang ada.

"Seru sih banyak wahana nya nya yang bisa dicoba, saya lihat juga antusias masyarakat sangat banyak ya pak tadi di loket pada antri mau masuk," kata Lina Wati, di Krakatau Park.

Ia berharap, dengan keindahan dan wahana yang menarik yang ada di Krakatau Park, agar lebih diperhatikan lagi dari segi lingkungannya, supaya para pengunjung tidak terlalu merasakan panas dari teriknya matahari.

"Untuk fasilitas Krakatau Park sudah bagus, semua wahana juga bisa dicoba, asik sih untuk berlibur bersama keluarga, namun ya harapan kami para pengunjung lebih diperbanyak lagi pepohonan nya soalnya panas banget pak susah untuk mencari tempat berteduh," kata dia.

Kemudian salah satu wisatawan dari Prabumulih, Sumatera Selatan, Arsi, mengatakan dirinya liburan bersama keluarga sengaja datang untuk merasakan seru nya wahana permainan yang ada di Krakatau Park.

Sengaja sih pak, memang tujuan kita dari Prabumulih ingin berlibur ke Krakatau Park, wahana nya juga sudah lengkap, asik seru juga, tapi lokasinya cukup panas, harapannya ya untuk ditambah lagi tempat-tempat berteduh agar nantinya para pengunjung setelah menikmati permainan wahana tidak merasa capek dan bisa berteduh," kata Asri.
 
Suasana saat para pengunjung memadati wahana permainan Krakatau Park di Lampung Selatan. (ANTARA/Riadi Gunawan)