Kabar gembira, seekor bayi badak lahir lagi di Taman Nasional Way Kambas

id Badak sumatera lahir, tnwk, way kambas, badak sumatera

Kabar gembira, seekor bayi badak lahir lagi di Taman Nasional Way Kambas

Bayi badak jantan yang lahir sedang bersama induknya bernama Delilah di Suaka Rhino Sumatera Balai Taman Nasional Way Kambas (TNWK) Kabupaten Lampung Timur Provinsi Lampung, Sabtu (25/11/23). FOTO ANTARA/HO-BALAI TNWK.

Lampung Timur (ANTARA) - Seekor bayi badak lahir di Pusat Penangkaran Badak Sumatera atau Suaka Rhino Sumatera (SRS) Balai Taman Nasional Way Kambas (TNWK) Kabupaten Lampung Timur Provinsi Lampung.

"Seekor bayi badak telah lahir kembali, pada Sabtu  pukul 04.00 WIB," kata Humas Balai TNWK Sukatmoko di Lampung Timur, Minggu.

Sukatmoko mengatakan anak badak bercula dua yang lahir ini berjenis kelamin jantan.

Bayi badak jantan ini lahir dari induknya bernama Delilah.

"Kelahiran anak badak ini adalah sebuah kabar gembira, dan hal ini menjadi sesuatu yang positif bagi konservasi badak Sumatera di Indonesia terutama di TNWK. Kami doakan Delilah dan anaknya selalu sehat, dan populasi badak Sumatra kembali meningkat," ujarnya.

Delilah merupakan badak betina yang lahir alami pada 11 Mei 2016 di Suaka Rhino Sumatera Balai Taman Nasional Way Kambas. Delilah merupakan anak kedua dari induk badak bernama Ratu.

Nama Delilah merupakan pemberian dari Presiden Joko Widodo yang diberikan pada acara peluncuran dan penetapan Taman Nasional Way Kambas menjadi Taman Warisan ASEAN (ASEAN Heritage Park), pada Kamis, 28 Juli 2016.