Asisten Ekonomi dan Pembangunan hadiri peluncuran "Pakai Qris"

id lampung, lampung tengah, lamteng

Asisten Ekonomi dan Pembangunan hadiri peluncuran "Pakai Qris"

Asisten ekobang hadiri launchin pakai qris (ANTARA/HO-Pemkab Lamteng)

Saya mengucapkan terima kasih kepada Bank Indonesia, Balai Besar Obat dan Makanan, pihak perbankan dan semua pihak yang telah membantu Pemkab Lampung Tengah dalam upaya percepatan pembangunan ekonomi di Lampung Tengah, kata Rusmadi

Bandarlampung (ANTARA) - Asisten Ekonomi Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Lampung Tengah Rusmadi, membuka secara resmi kegiatan peluncuran "Pakai Qris (Quick Response Code Indonesian Standard)", produk unggul sehat berkualitas dan aman (Pusaka) di Pasar Bandar Jaya, Lampung Tengah Selasa, (15/8/23).

Rusmadi menyambut baik dan sangat mengapresiasi atas peluncuran penggunaan Qris Pusaka di Pasar Bandar Jaya ini.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bank Indonesia, Balai Besar Obat dan Makanan, pihak perbankan dan semua pihak yang telah membantu Pemkab Lampung Tengah dalam upaya percepatan pembangunan ekonomi di Lampung Tengah,” kata Rusmadi.

Pemkab Lampung Tengah merasa bangga, karena Pasar Bandar Jaya menjadi salah satu pasar rakyat di seluruh kabupaten/kota se-Indonesia yang dipilih menjadi pilot project dalam mendukung Penerapan Program Siap Qris Pusaka.

Pemkab Lampung Tengah mempunyai perhatian yang besar dalam pembangunan ekonomi kerakyatan, untuk itu pemerintah akan selalu berusaha mewujudkan kesejahteraan yang merata, dan sektor ekonomi merupakan salah prioritas yang harus ditumbuhkembangkan melalui inovasi dan pemberdayaan ekonomi kerakyatan yang kreatif.

“Saya berharap, kegiatan peluncuran ini menjadi momentum kita bersama dalam mempersiapkan pasar dan pusat perbelanjaan yang selaras dengan perkembangan jaman, karena dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk bertransaksi secara digital tanpa menggunakan uang cash, sehingga dapat meminimalisir peredaran uang palsu dan aman serta praktis dalam penggunannya,” jelasnya.