Banda Aceh (ANTARA) - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) kembali terjadi di wilayah Aceh yang menghanguskan sekitar dua hektare lahan di wilayah Gampong Teladan, Kecamatan Lembah Seulawah, Kabupaten Aceh Besar, Senin.
"Kondisi terakhir api sudah berhasil dipadamkan,” kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) Ilyas melalui keterangan Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) yang diterima di Banda Aceh, Senin malam.
Ia menjelaskan kebakaran lahan terjadi sekitar 13.32 WIB. Luas lahan yang terbakar sekitar 1 hektare. Untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan petugas.
Saat menerima informasi Karhutla, kata Ilyas, BPBD Aceh Besar langsung mengerahkan dua unit armada pemadam kebakaran (Damkar) Pos Seulimum ke lokasi kejadian untuk melakukan pemadaman.
"Dan dibantu satu unit dari Pos Saree serta dengan didukung delapan personel pemadam kebakaran untuk melakukan penanganan kebakaran," katanya.
Petugas sudah berhasil memadamkan api sehingga tidak menjalar membakar lahan lainnya.
"Luas lahan yang terbakar sekitar dua hektare ini merupakan milik Nasri Nur (41)," kata Ilyas.
Berita Terkait
BPBA sebut 15 rumah dan masjid di Aceh Tenggara rusak terkena puting beliung
Kamis, 23 Maret 2023 17:36 Wib
20.797 warga Aceh mengungsi akibat banjir
Senin, 23 Januari 2023 20:47 Wib
Banjir rendam 13 desa di wilayah Aceh Utara
Selasa, 4 Oktober 2022 21:40 Wib
Dua warga Aceh tewas tertimbun longsor
Selasa, 12 April 2022 19:09 Wib
Hutan lindung seluas 19,5 ha di Aceh Tengah terbakar
Jumat, 15 Oktober 2021 5:02 Wib
Banjir bandang landa Bener Meriah, Aceh
Minggu, 17 Januari 2021 8:35 Wib
Prajurit TNI selamatkan bayi 4 hari dan ibu terjebak banjir di Aceh Timur
Sabtu, 5 Desember 2020 12:25 Wib