Olympique Lyon dapatkan Boateng dengan status bebas transfer

id Jerome Boateng,Bayern Muenchen,Olympique Lyonnais,Lyon,transfer pemain

Olympique Lyon dapatkan Boateng dengan status bebas transfer

Arsip foto - Bek Bayern Muenchen Jerome Boateng (tengah) dipapas petugas medis timnya saat terpaksa meninggalkan lapangan karena cedera dalam laga final Liga Champions melawan Paris Saint-Germain di Stadion da Luz, Lisbon, Portugal, Minggu (23/8/2020). (ANTARA/REUTERS/POOL/Matthew Childs)

Jakarta (ANTARA) - Klub Prancis Olympique Lyon telah menyelesaikan penandatanganan bek tengah Jerome Boateng dengan status bebas transfer dari Bayern Muenchen.

Juara Piala Dunia 2014 tersebut bersama timnas Jerman telah menandatangani kontrak berdurasi dua tahun di tim Ligue 1 itu.

Pemain berusia 32 tahun tersebut menghabiskan satu dekade di Bayern setelah bergabung dari Manchester City pada 2011. Bersama raksasa Jerman tersebut, dia memenangkan sembilan gelar Bundesliga dan dua trofi Liga Champions.

"Saya ingin memberikan yang terbaik untuk klub ini. Saya tak sabar untuk bertemu rekan satu tim saya. Ini adalah skuad berkualitas dengan pemain muda, di mana saya bisa membawa pengalaman saya," kata Boateng saat diperkenalkan resmi Lyon, yang dikutip Reuters pada Rabu

Boateng mencatatkan 29 pertandingan liga untuk Bayern di musim terakhirnya.

"Saya telah menerima tawaran lain, tetapi penting bagi saya untuk memiliki perasaan yang baik tentang klub tempat saya menandatangani dan memiliki proyek untuk bergabung."

Lyon saat ini berada di urutan kesembilan di klasemen Ligue 1 setelah mencatatkan satu kemenangan dan dua kali seri dari lima pertandingan.