Atlet panahan Lampung berpeluang masuk Pelatnas Panahan Olimpiade Tokyo

id pemanah Lampung suci, berpeluang lolos olimpiade, olimpiade tokyo

Atlet panahan Lampung berpeluang masuk Pelatnas Panahan Olimpiade Tokyo

Atlet panahan Lampung Suci Dwi Megasari (ANTARA/HO)

Bandarlampung (ANTARA) - Atlet panahan Lampung Suci Dwi Megasari, berpeluang masuk Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) Panahan Nasional untuk Olimpiade Tokyo Jepang  pada Juli-Agustus 2021.

"Saat ini Suci tengah mengikuti seleksi yang berlangsung di GBK Senayan Jakarta 25-29 April 2021," kata pelatih Panahan Lampung Puryoto, saat dihubungi dari Bandarlampung,  Kamis. 

Ia menyebutkan Suci yang juga akan turun di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 Papua Oktober mendatang,  memiliki peluang besar masuk atau bergabung dalam pelatnas panahan tersebut. 

Menurutnya,  pada hari pertama bertanding, Suci masuk dalam enam besar dan akan kembali bertanding pada hari kedua.

“Saat ini Suci tengah berjuang, untuk bisa masuk ke pelatnas. Timnas Panahan nantinya akan bertanding di dua even besar, yaitu Olimpiade Tokyo Jepang dan SEA Games Vietnam di tahun ini. Kami meminta doanya agar Suci bisa lolos,” kata Puryoto.

Suci yang turun di nomor Divisi Recurve putri 70 meter, harus bersaing dengan pemanah-pemanah terbaik Tanah Air yang berasal dari Jawa Barat, Jawa Timur dan DKI Jakarta. 

Meski demikian Suci yang didukung langsung oleh Ketua Umum Perpani Lampung Fahrurrozi, untuk sementara berada diperingkat enam dan masih bisa melakukan perbaikan peringkat. 

Sebanyak enam atlet putra dan enam atlet putri dipersiapkan pada Olimpiade Tokyo dan SEA Games Vietnam. Mereka akan turun di beberapa nomor yang dipertandingkan.