Lampard minta Pulisic perjuangkan tempatnya di tim Chelsea

id Christian Pulisic,Frank Lampard,Chelsea,Liga Inggris

Lampard minta Pulisic perjuangkan tempatnya di tim Chelsea

Penyerang sayap Chelsea Christian Pulisic. (ANTARA/Twitter@ChelseaFC)

Jakarta (ANTARA) - Frank Lampard mendesak Christian Pulisic untuk menunjukkan bahwa ia pantas bermain lebih banyak untuk Chelsea setelah awal kariernya di Inggris kurang berjalan mulus.

Pemain sayap asal Amerika Serikat tersebut tidak masuk dalam skuat The Blues saat menang atas Lille di Liga Champions pada pertengahan pekan, dan belum bermain di Liga Premier Inggris sejak Agustus.

Baca juga: Liverpool atasi Leicester 2-1

Pulisic berharap untuk kembali bertanding dalam pertandingan Liga Premier Inggris di kandang Southampton pada Minggu malam pukul 20.00 WIB.

Namun, Lampard juga membela pemain yang didatangkan Chelsea dengan nilai transfer 56,7 juta poundsterling (sekitar Rp988 miliar) pada awal musim ini.

"Saya berbicara dengannya dan sangat jelas tentang standar. Kita harus waktu karena ia pindah negara dan pindah liga. Ia baru berusia 21 tahun jadi saya pikir, bila ada yang terlalu memberikannya ekspektasi, mereka harus tenang," ujar mantan gelandang Chelsea tersebut yang dilansir Sky Sports.

"Apa yang perlu ia lakukan adalah bekerja keras untuk menunjukkan di dalam grup bahwa ia pantas bermain. Itulah yang menjadi fokus semua orang."

Pulihnya Callum Hudson-Odoi dari cedera membuat Pulisic semakin jarang dimainkan, meski pun Lampard mengatakan "ia perlu belajar" setelah mencetak gol melawan Grimsby bulan lalu.

Baca juga: Klopp: masih ada 30 pertandingan

Selain Hudson-Odoi, Ruben Loftus-Cheek diperkirakan akan pulih dari cedera panjang dalam beberapa bulan ke depan, menambah opsi bagi Lampard.

Ross Barkley juga absen dari skuat Chelsea di Lille, dan Lampard memperingatkan bahwa ia akan dihadapkan keputusan yang lebih sulit di masa depan.

"Ini adalah salah satu masalah sulit saya dalam pekerjaan ini," akunya. "Saya punya pemain bagus dan semua orang punya cerita."

"Pulisic memiliki label harga, Barkley adalah pemain timnas, Mason Mount adalah pemain timnas, Callum Hudson-Odoi baru saja menandatangani kontrak baru, Bayern Munchen ingin membelinya pada musim panas lalu dan ia pemain timnas."

Baca juga: Leicester City akan belajar dari kekalahan lawan Liverpool
Baca juga: Liverpool puncaki Liga Inggris dengan 8 poin


"Ruben Loftus-Cheek akan kembali dan ia adalah pemain timnas. Saya tidak bisa memilih semuanya."

"Yang saya harus tuntut dari mereka adalah menunjukkan kepada saya dalam sesi latihan dan menunjukkan kepada saya bahwa mereka layak mendapatkan tempat itu."