Mahasiswa KKN Unila ikut meriahkan Festival Skala Bekhak

id Skala Bekhak,Festival Skala Bekhak,Lampung Barat, KKN Unila

Mahasiswa KKN Unila ikut meriahkan Festival Skala Bekhak

Festival Skala Bekhak merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Lampung Barat. Pada tahun ini, festival diadakan mulai tanggal 6 Juli hingga 11 Juli 2019. Dalam Festival Skala Bekhak ditampilkan ragam budaya asli adat Lampung Barat. (Antara Lampung/Istimewa/ Rika Alfianti)

Liwa, Lampung Barat (ANTARA) - Mahasiswa Unila yang sedang melaksanakan kuliah kerja nyata (KKN) di wilayah Kabupaten Lampung Barat, ikut terlibat memeriahkan Festival Skala Bekhak 2019. 

Salah seorang mahasiswa peserta KKN, Pio, menyatakan senang bisa terlibat langsung dalam memperkenalkan adat budaya Lampung Barat.

"Saya kan dari Batam. Ketika diajak untuk ikut terlibat dalam acara ini, saya sangat senang apalagi saya jadi tahu adat budaya Lampung Barat asli seperti apa," kata mahasiswa Hubungan Internasional Fisip Unila itu.
 

"Acaranya bagus, menampilkan ragam budaya Lampung Barat. Saya terkesan karena ternyata budaya Lampung sangat menarik, apalagi saya baru pertama kali hadir dalam karnaval Lampung," kata Akbar, salah seorang pengunjung.
 
Festival Skala Bekhak merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Lampung Barat. Pada tahun ini, festival diadakan mulai tanggal 6 Juli hingga 11 Juli 2019. Dalam Festival Skala Bekhak ditampilkan ragam budaya asli adat Lampung Barat. Seluruh kecamatan Kabupaten Lampung Barat berpartisipasi dalam festival tersebut.