Polisi tangkap pelaku bandar judi togel di Pesisir Barat

id bandar togel,Lampung ,pesisir barat

Polisi tangkap pelaku bandar judi togel di Pesisir Barat

Barang bukti pelaku bandar togel di pesisir barat (ANTARA/HO)

Pesisir Barat (ANTARA) - Satuan Reskrim Polres Pesisir Barat Lampung menangkap seorang bandar judi toto gelap (togel) di Desa Tanjung Setia, Kecamatan, Pesisir Selatan Kabupaten Pesisir Barat, Lampung pada Senin malam.

"Pada pelaku juga ditemukan beberapa barang bukti seperti uang kertas,kertas judi togel dan ponsel," kata Kasat Reskrim Polres Pesisir Barat Iptu Riki Nopariansyah, Selasa.
 
Pelaku berinisial EPN (33) yang merupakan warga Pekon (desa) Tanjung Setia, Kecamatan Pesisir Selatan.

Riki mengatakan, penangkapan tersebut berawal pada Senin, tanggal 21 ferbuari 2023, sekira pukul 20.00 WIB, tim Tekab 308 melakukan penyelidikan perkara perjudian togel di wilayah hukum Polres Pesisir Barat.
 
Kemudian tim mendapat informasi bahwa ada terduga pelaku perjudian jenis togel di wilayah Pekon Tanjung Setia.

Tim kemudian bergerak langsung ke Desa Tanjung Setia, dan berhasil menangkap seorang laki-laki berinisial EPN.

"Pelaku dan barang bukti dibawa ke Mapolres Pesisir Barat guna proses sidik lebih lanjut," kata dia.

Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan pasal 303 KUHPidana dengan ancaman hukuman 10 tahun penjara.