Rycko Serahkan Bonus Kafilah MTQ

id Rycko Serahkan Bonus Kafilah MTQ, Musabaqah Tilawatil Quran, Ngaji, Lomba, Tulang Bawang, Tiba, Bupati, lamsel, LS, Penghargaan, Tali kasih

Rycko Serahkan Bonus Kafilah MTQ

Bupati Lampung Selatan, Rycko Menoza SZP. (Antara Foto Dok/Kristian Ali).

Pemberian reward kepada para utusan itu karena berhasil meraih serta mempertahankan predikat juara umum untuk yang ketiga kalinya secara berturut-turut."
Kalianda, Lampung Selatan (Antara Lampung) - Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza SZP memberikan penghargaan kepada kafilah Musabaqoh Tilawatil Quran dari daerah itu yang meraih prestasi pada MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Lampung tahun 2014 di Kabupaten Tulangbawang.

"Pemberian reward kepada para utusan itu karena berhasil meraih serta mempertahankan predikat juara umum untuk yang ketiga kalinya secara berturut-turut," kata Rycko di Kalianda, Lampung Selatan, Selasa.

Ia mengatakan keberhasilan mempertahankan juara umum untuk yang ketiga kalinya secara berturut-turut merupakan prestasi yang sangat membanggakan dan hasil dari kerja keras bersama.

Selain itu, pembinaan bukanlah pekerjaan yang ringan karena banyak kendala dan hambatan yang dihadapi namun semua dapat diatasi dengan kerjasama yang baik.

Ia menambahkan, dengan predikat juara umum berturut-turut yang ketiga kalinya ini akan memberikan kesempatan kafilah akan mengikuti seleksi MTQ tingkat nasional.

Disamping itu, lanjutnya, keberhasilan kafilah Kabupaten Lampung Selatan yang mendapat juara I, II dan III, masih terdapat kafilah  yang belum mendapat juara/peringkat.

Karena itu, kata dia, kepada kafilah yang belum memperoleh juara janganlah patah semangat untuk tetap belajar dengan giat untuk memperoleh prestasi terbaik.

Bupati Lampung Selatan  memberikan penghargaan berupa uang pembinaan dan umroh kepada kafilah yang memperoleh predikat juara I dan berupa uang pembinaan bagi juara II dan III. Penghargaan juga diberikan kepada tim pembina dan ofisial.