Damkarmat Lampung Selatan evakuasi pohon tumbang menimpa mobil Pol Airud

id Damkarmat ,Lampung Selatan ,Evakuasi pohon tumbang

Damkarmat Lampung Selatan evakuasi pohon tumbang menimpa mobil Pol Airud

Suasana saat petugas Damkarmat mengevakuasi pohon tumbang. (ANTARA/HO/Damkarmat Lamsel)

Lampung Selatan (ANTARA) - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kabupaten Lampung Selatan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa mobil Pol Airud di Jalan Lintas Sumatera tepatnya di depan perum Bulog Kelurahan Way Urang Kecamatan Kalianda.

Kepala Bidang Damkar pada Dinas Damkarmat Lampung Selatan, Rully Fikriansyah, saat dihubungi dari Pesisir Barat, Rabu, membenarkan bahwa pihaknya telah mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa mobil Pol Airud.

"Thomas menelpon posko Kalianda bahwa ada pohon tumbang di Jalan Lintas Sumatra depan Bulog 11.20 WIB," kata dia.

Ia mengatakan, batang pohon tersebut menutupi setengah badan jalan lintas sumatera yang mengakibatkan jalur tersebut sempat terhambat.

"Anggota Dinas Damkar dan Penyelamatan Kabupaten Lampung Selatan Posko Kalianda telah melaksanakan evakuasi pohon tumbang," katanya.

Ia menjelaskan, proses evakuasi pohon tumbang tersebut berjalan lancar. Setelah petugas membersihkan jalan dari sisa ranting pohon, arus lalulintas kembali normal.

"Setiba di lokasi anggota posko Kalianda dipimpin langsung Kabid Damkar Rully fikriyansyah membereskan pohon tumbang menggunakan dua unit sinsau stell dan selesai jam 12.00 WIB," ujarnya.

Akibat pohon tumbang tersebut, satu unit kendaraan milik Pol Airud Polres Lampung Selatan mengalami kerusakan akibat tertimpa pohon.

"Satu unit mobil Pol Airud milik Polri yang tertimpa mengalami kerusakan, untuk korban jiwa nihil atau tidak ada," katanya pula.