Beijing (ANTARA) - Militer China mulai menampakkan pesawat tangki generasi terbaru YY-20 atau Yunyou-20 di hadapan publik selama pertunjukan udara di Kota Changchun, Provinsi Jilin, pada 26-30 Agustus 2022.
Dalam acara jumpa pers di Changchun, juru bicara Angkatan Udara Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) Kolonel Senior Shen Jinke, Rabu (24/8), mempertontonkan tayangan video kehebatan tanker tersebut.Dalam tayangan itu, YY-20 sedang mengisi bahan bakar dua jet tempur China, J-20 dan J-16, di udara.
"Pesawat berbobot 60 ton dan berat angkut maksimum saat lepas landas 200 ton sulit ditemui di dunia. Hanya Amerika Serikat, Rusia, dan China yang memiliki kemampuan ini," kata pengamat militer Song Xinzhi.
Ia melihat pencapaian pembangunan militer China yang luar biasa.