Jakarta (ANTARA) - Maxime Lopez memastikan bahwa dia akan merampungkan kepindahan permanen ke Sassuolo dengan menyatakan akan bertahan sampai empat musim kemudian.
Gelandang asal Prancis itu bergabung musim lalu dengan Neroverdi dari Marseille dalam status pinjaman dengan opsi beli.
Kepindahannya ke Stadio Mapei akan permanen setelah penampilan berikutnya di Serie A paling sedikit 30 menit.
"Saya bahagia di Sassuolo, saya akhirnya konsisten bermain dan saya bisa katakan saya akan tetap di sini sampai empat musim ke depan," kata pemain berusia 23 tahun itu kepada L’Equipe.
"Saya ingin meninggalkan Marseille karena saya tidak mendapatkan waktu bermain rutin. Tawaran Sassuolo muncul tidak dari mana-mana dan saya senang menerimanya," sambung Lopez.
"Saya gembira, saya suka Italia. Kami mengerjakan banyak taktik dan kami biasanya tidak beradaptasi dengan lawan-lawan kami, tetapi kami memainkan setiap laga dengan mengikuti pikiran dan prinsip kami."
Pemain berusia 23 tahun itu sudah memainkan 22 pertandingan dalam semua kompetisi bersama Sassuolo dan mencetak gol pertamanya dan satu-satunya ke gawang Napoli November tahun lalu.
Berita Terkait
Dilepas Juventus, Paul Pogba berstatus bebas transfer
Sabtu, 16 November 2024 4:54 Wib
Italia taklukkan Belgia 1-0 di UEFA Nations League
Jumat, 15 November 2024 6:26 Wib
KSAL ungkap beri nama 2 kapal PPA KRI Prabu Siliwangi dan KRI Brawijaya
Selasa, 12 November 2024 12:43 Wib
Inzaghi sebut Inter Milan semakin berkembang
Senin, 11 November 2024 17:23 Wib
Liga Italia: persaingan tim papan atas makin ketat
Senin, 11 November 2024 9:26 Wib
Inzaghi puas dengan penampilan Inter saat ditahan imbang Napoli
Senin, 11 November 2024 8:23 Wib
Atalanta geser Inter Milan dari peringkat dua
Senin, 11 November 2024 4:49 Wib
Ivan Juric dipecat sebagai pelatih Roma
Senin, 11 November 2024 4:07 Wib