Lampung Selatan (ANTARA) - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan menggelar kegiatan bakti sosial donor darah untuk membantu memenuhi stok PMI setempat.
Kepala Lapas Kalianda Beni Nurrahman di Lampung Selatan, Selasa, mengatakan kegiatan donor darah tersebut juga bertujuan untuk mendukung pelayanan PMI bagi masyarakat yang membutuhkan.
"Lapas Kalianda menggelar donor darah yang diikuti petugas lapas, petugas Imigrasi Kalianda dan pengunjung WBP. Dan Alhamdulillah antusiasme petugas sangat besar dalam donor darah kali ini tercatat sebanyak 40 kantong darah disetorkan kepada PMI Lampung Selatan," kata dia.
Ia mengatakan kegiatan donor yang dilakukan di halaman luar Lapas itu bekerja sama dengan PMI Kabupaten Lampung Selatan dalam rangka memeriahkan semarak Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61.
Beni mengatakan kegiatan sosial ini sebagai bentuk wujud nyata kepedulian sosial dan solidaritas antarsesama yang membutuhkan.
Menurut dia, pelaksanaan kegiatan ini melibatkan tim medis PMI Lampung Selatan yang memastikan proses donor darah berjalan dengan aman dan lancar.
Setelah terkumpul, kata dia, darah yang telah diambil nantinya akan disalurkan ke rumah sakit dan pasien yang membutuhkan.
Oleh karena itu, ia berharap kegiatan tersebut dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekaligus mempererat tali persaudaraan di lingkungan kerja.
Kalapas menjelaskan, dalam semarak HBP ke-61 pihaknya juga menggelar aksi sosial dengan membagikan sembako gratis kepada masyarakat di sekitar lapas.
"Dalam hal ini kami melaksanakan salah satu program akselerasi menteri yaitu ketahanan pangan. Kegiatan ini mudah-mudahan dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang bertempat tinggal di Kalianda," ucapnya.