Mabuk dan rusak ketenteraman, tiga pria dewasa ini juga bunuh seorang warga

id Mabuk dan bunuh warga,pesta miras,minuman keras,Antara Lampung,Lampung Update

Mabuk dan rusak ketenteraman, tiga pria dewasa ini juga bunuh seorang warga

Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Dharmawansyah saat menunjukan barang bukti pad kasus pembunuhan yang terjadi di Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, Jabar. Antara/Aditya Rohman

Sukabumi, Jabar (ANTARA) - Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Sukabumi, Jawa Barat, menangkap dua orang buronan kasus pembunuhan terhadap seorang pria paruh baya bernama Warta (44), warga Kecamatan Nyalindung, Sukabumi, yang terjadi pada akhir Agustus 2022.

"Pada kasus pembunuhan ini ada tiga tersangka, namun baru dua pelaku yang berhasil kami tangkap, yakni DL alias Iyong (51) dan MS (29), " kata Kepala Polres Sukabumi Ajun Komisaris Besar Polisi Dedy Dharmawansyah di Sukabumi, Selasa.

Kasus pembunuhan itu berawal saat ketiga tersangka, yakni DL, MS dan Jadug (daftar pencarian orang/DPO) mengadakan pesta minuman keras pada 28 Agustus 2022 sekitar pukul 20.30 WIB di acara orgen tunggal.

Aktivitas ketiga pelaku ini mengganggu ketentraman warga sehingga Warta (korban) berinisiatif untuk menegur salah satu tersangka, yakni Jadug. Bukannya menghentikan perbuatannya, Jadug malah menantang korban dan akhirnya terjadi adu mulut.

Tersangka DL yang melihat rekannya tengah berselisih dengan korban tanpa basa-basi langsung menyerang dan menusuk leher Warta dengan belati yang dibawanya. Jadug dan MS pun ikut memukuli korban dengan tangan kosong hingga Warta terkapar.

Usai menghabisi nyawa korbannya, ketiga tersangka langsung melarikan diri.

Selang dua hari atau pada Selasa (30/8), polisi berhasil menangkap DL di rumah saudaranya di Kampung Limusnunggal, Desa/Kecamatan Bantargadung, Kabupaten Sukabumi. Sementara MS diringkus polisi di rumah orang tuanya di Cikarang, Bekasi.