Bupati Lampung Barat terima penghargaan Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

id lampung, lambar, lampung barat

Bupati Lampung Barat terima penghargaan Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Bupati Lampung Barat terima penghargaan satyalancana wira karya dari Presiden RI (ANTARA/HO-Binpres Sekretariat Presiden)

Bandarlampung (ANTARA) - Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus meraih penghargaan tanda kehormatan Satyalancana Wira Karya yang diserahkan langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo bersamaan dengan hari keluarga nasional ke-29 tahun 2022 yang diselenggarakan di Lapangan Merdeka, Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, beberapa waktu lalu.

Satyalancana Wira Karya (SWK) adalah tanda kehormatan dari Presiden Republik Indonesia yang diberikan kepada perorangan yang berjasa, berprestasi, berkomitmen, dan memberikan darma baktinya yang besar kepada negara dan bangsa Indonesia, khususnya dalam pelaksanaan Program Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) di wilayahnya, sehingga dapat dijadikan panutan dan teladan bagi orang lain. 

Penganugerahan ini diberikan setelah dilakukan penilaian oleh Tim Sekretariat Militer Presiden (Setmil Pres) dan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Lampung pada tanggal 20-21 April 2022 yang lalu. 

Bupati Lampung Barat terima penghargaan satyalancana wira karya dari Presiden RI (ANTARA/HO-Binpres Sekretariat Presiden)

Penghargaan ini hanya diberikan kepada 12 orang terpilih (Kepala daerah) dan tiga di antaranya dari Provinsi Lampung, yaitu Kabupaten Lampung Barat, Kabupaten Tulang Bawang Barat dan Kabupaten Pesawaran.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Lampung Barat atas dukungan yang diberikan, sehingga saya bisa menerima penghargaan ini. Semoga kita semua bisa kompak dan saling mendukung untuk kemajuan Kabupaten Lampung Barat tercinta,”kata Parosil, di Lampung Barat, Senin, (11/7/22)