Bulog Lampung ajukan penambahan pembangunan 5 fasilitas pengeringan padi

id Pertanian lampung, panen raya lampung, pengeringan padi

Bulog Lampung ajukan penambahan pembangunan 5 fasilitas pengeringan padi

Ilustrasi- Petani di Lampung tengah melakukan panen padi di lahan sawahnya. (ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi)

Bandarlampung (ANTARA) - Pimpinan Perum Bulog Kantor Wilayah (Kanwil) Lampung Nurman Susilo mengatakan pihaknya tengah mengajukan penambahan pembangunan lima unit fasilitas pengeringan padi di Provinsi Lampung untuk mendukung produktivitas pertanian daerah.

"Seperti yang kita ketahui saat panen raya sekarang, antusias petani untuk menyetorkan gabah basah hasil panen sangat tinggi, sedangkan kapasitas pengeringan terbatas. Sehingga sudah dilakukan beberapa upaya dan ada juga rencana jangka panjang yang dilakukan," ujar Pimpinan Perum Bulog Kanwil Lampung Nurman Susilo di Bandarlampung, Sabtu.

Ia mengatakan upaya jangka panjang yang akan dilakukan yaitu dengan membangun fasilitas pengering gabah di beberapa lokasi.

"Rencana jangka panjang kita akan membangun fasilitas dryer di tiga sampai lima lokasi, dan ini sudah diusulkan ke pusat juga. Sebagai antisipasi bila produksi di Lampung semakin meningkat setiap tahunnya, kita tidak kesulitan dalam pengeringan gabah basah petani," katanya.

Dia melanjutkan kapasitas fasilitas pengeringan gabah tersebut direncanakan mencapai 200 ton dalam satu hari.

"Kapasitas kami minta kurang lebih 200 ton dalam satu hari, kalau bertambah lima unit maka bisa bertambah penyerapan gabah basah yang dikeringkan menjadi 1.000 ton dalam sehari," ucap dia.

Menurut dia, fasilitas pengering gabah tersebut akan difokuskan ke daerah-daerah sentra pertanian untuk mempermudah proses panen petani.

"Untuk sekarang kita kerja sama dengan mitra meski kapasitas pengeringan kecil hanya 10-200 ton per hari. Sebab tidak ada pilihan lain untuk selamatkan gabah yang panen ini, karena petani antusias dengan harga yang gabah bagus, mudah-mudahan mitra bisa bertambah dan kita terus mencari mitra untuk pengeringan," tambahnya.