RS Mata Achmad Wardi BWI-Dompet Dhuafa gelar pemeriksaan mata gratis

id Dompet Dhuafa, RS achamd wardi, pemeriksaan mata gratisy baduy

RS Mata Achmad Wardi BWI-Dompet Dhuafa gelar pemeriksaan mata gratis

RS Mata Achmad Wardi BWI-Dompet Dhuafa gelar pemeriksaan mata gratis warga Baduy. Foto Antara/HO-Dompet Dhuafa.

Lebak, Banten (ANTARA) - RS Mata Achmad Wardi BWI dan Dompet Dhuafa menggelar pemeriksaan mata gratis untuk masyarakat Badui di Kampung Nanggerang, Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Banten, pada Selasa (30/8/2022). Kegiatan tersebut berkolaborasi dengan Perdami, RSCM FKUI, IDI Banten, IAI, Sahabat Relawan Indonesia, serta BSMI.

Berlangsung selama satu hari penuh, pemeriksaan mata disana dihadiri sekitar 40 pasien. 

Selain adanya pemeriksaan mata oleh dokter spesialis mata, kegiatan ini juga disertai dengan adanya pemeriksaan oleh dokter umum sebab ada juga pasien yang mempunyai keluhan selain mata. Berbagai keluhan yang dialami pasien, mulai dari penglihatan yang tidak jelas, serta berbagai penyakit umum seperti demam, pusing, dan lainnya.

Direktur Utama RS Mata Achmad Wardi BWI-DD, dr. Moch. Badrus Sholeh, M.Kes, menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan pertama kalinya bakti pemeriksaan mata gratis langsung di lokasi untuk masyarakat Badui. Dengan dukungan banyak pihak kolaborator, oleh karenanya, dia berharap akan ada kolaborasi-kolaborasi lainnya tentunya dalam kebaikan.

“Alhamdulillah, hari ini merupakan salah satu kegembiraan bagi kami. Ini merupakan salah satu awal kolaborasi kebaikan untuk kita semua dalam kegiatan bakti sosial ini. Mudah-mudahan dengan adanya pengobatan atau kegiatan baksos ini bisa memberikan kebermanfaatan yang luas untuk masyarakat Badui disini,” tutur Badrus.

Tentunya dengan adanya kegiatan pemeriksaan mata gratis ini, bisa diterima dan bermanfaat oleh masyarakat kampung Badui. 

Sebanyak 13 pasien yang sudah diperiksa terdeteksi positif katarak dan akan ditindak lanjuti pemeriksaannya ke RS Mata Achmad Wardi.

Kasus pada pemeriksaan mata di kampung Badui bukan hanya katarak, melainkan ada juga masyarakat yang terkena retina dan tumor pada mata. Kasus ini akan ditindak lebih lanjut oleh tim RSAW dan relawan.
 

Tentang Dompet Dhuafa
Dompet Dhuafa adalah lembaga Filantropi Islam yang berkhidmat dalam pemberdayaan kaum Dhuafa dengan pendekatan budaya melalui kegiatan filantropis (welasasih) dan wirausaha sosial. Selama 29 tahun lebih, Dompet Dhuafa telah memberikan kontribusi layanan bagi perkembangan umat dalam bidang sosial, kesehatan, ekonomi, dan kebencanaan serta CSR. (ADV)