HMI Cabang Persiapan Lampung Timur sampaikan tiga tuntutan ke DPRD dan Pemkab

id HMI

HMI Cabang Persiapan Lampung Timur sampaikan tiga tuntutan ke DPRD dan Pemkab

Koordiantor Penanggung jawab HMI Cabang Persiapan Lampung Timur, Muklasin menyerahkan surat aspirasi dari HMI ke Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo. (ANTARA/Istimewa)

Lampung Timur (ANTARA) - Himpunan Mahasiswa Islam (HM) Cabang Persiapan Lampung Timur mendukung sikap Presiden Joko Widodo bahwa masa jabatan presiden dua periode dan setiap periode jabatannya lima tahun sesuai konstitusi serta 
pemilu digelar tahun 2024 sesuai jadwal yang sudah ditetapkan.

Koordinator Penanggung jawab HMI Cabang Persiapan Lampung Timur Muklasin di Lampung Timur, Selasa (19/4/22) menyebutkan ada tiga tuntutan yang disampaikan kader HMI kepada DPRD Lampung Timur dan Pemerintah Daerah Lampung Timur.

Tiga tuntutan itu disampaikan di kantor DPRD Lampung Timur dan ruang kerja Bupati Lampung Timur pada Senin (18/4) kemarin.

"Kami sampaikan kajian akademik tiga isu krusial di tengah masyarakat dan berisi tiga tuntutan atau rekomendasi untuk diperjuangkan bersama-sama. Tiga tuntutan itu pertama turunkan harga BBM, kedua, turunkan harga minyak goreng dan bahan pokok lainnya, ketiga menyatakan mendukung sikap presiden Jokowi pemilu digelar sesuai jadwal yang sudah diputuskan bersama dan mendukung presiden menolak amandemen konstitusi perpanjangan masa jabatan presiden tiga periode," ujar Muklasin.

Muklasin mengungkapkan, legislator menerima baik tuntutan HMI. 

"Yang menerima tuntutan kami,  legislator bapak Andri dari Fraksi Golkar dan legislator bapak Agus Putra Eka Jasutra dari Nasdem. Beliau menerima dan akan segera mengagendakan supaya HMI dapat beraudensi bersama unsur pimpinan guna mendengar langsung aspirasi masyarakat melalui HMI," ujar Muklasin.

Bupati Lampung Timur Dawam Raharjo diruang kerjanya pun menyambut baik audensi silaturahmi dan penyampaian aspirasi dari HMI Cabang Persiapan Lampung Timur.

"Aspirasi dari HMI Lampung Timur akan kami teruskan ke pemerintah provinsi supaya pemerintah provinsi menyampaikan kepada pemerintah pusat," kata Muklasin menirukan tanggapan bupati dalam audensi tersebut.

Pada kesempatan itu, Bupati Lampung Timur pun menyampaikan selamat HMI Cabang Persiapan Lampung Timur telah definitif dalam Pleno 1 PB HMI pada 7-10 April 2022 di Bogor, dan berharap ada sinergiitas HMI dan pemerintah daerahnya.

"Kami pun menyampaikan berterima kasih sudah diterima beraudensi dan menerima penyampaian tiga tuntutan HMI Cabang Persiapan Lampung Timur. Kami juga sampaikan dan berharap semoga silaturahmi dan sinergiitas HMI dan Pemerintah Daerah Lampung Timur terus terjalin dengan baik," terang Muklasin lagi.