Kepala Kantor Kemenag Pringsewu kunjungi LPPL Rapemda Pringsewu FM

id lampung, pringsewu, kemenag, kementrerian agama

Kepala Kantor Kemenag Pringsewu kunjungi LPPL Rapemda Pringsewu FM

Kepala Kantor Kemenag Pringsewu kunjungi  LPPL Rapemda Pringsewu FM (ANTARA/HO-Pemkab Pringsewu)

Bandarlampung (ANTARA) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pringsewu A Rifai menjadi narasumber pada dialog interaktif kampanye pencegahan stunting yang diselenggarakan oleh Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Radio Siaran Pemerintah Daerah (Rapemda) Pringsewu FM, Rabu (3/8/22).

“Agar penurunan kasus stunting di Kabupaten Pringsewu dapat tercapai maka Kementerian Agama Kabupaten Pringsewu terus memberikan edukasi tentang stunting kepada masyarakat," katanya.

“Harapan kami ke depan, anak-anak Indonesia khususnya di Kabupaten Pringsewu yang akan lahir tidak mengalami stunting," katanya.
(INF)