Buaya muncul di Sungai Kota Agung Lampung Timur

id Buaya muncul di sungai Kota Agung Kebon Damar,Lampung Timur

Buaya muncul di Sungai Kota Agung Lampung Timur

Warga menunggu kemunculan buaya di sungai Kota Agung Desa Kebon Damar Lampung Timur, Sabtu (24/10) foto AntaralampungMuklasin/Muklasin

Kebon Damar, Lampung Timur (ANTARA) - Seekor buaya muncul di sungai Kota Agung lokasinya masuk Desa Kebon Damar Kecamatan Mataram Baru Kabupaten Lampung Timur.

Munculnya buaya ini menjadi tontonan puluhan warga seperti pada Minggu (25/10) pagi. 

"Kemunculan buaya ini membuat warga takut," kata Katiman warga Desa Kebon Damar ditemui di lokasi. 

Katiman mengungkapkan buaya tersebut muncul sudah lima hari ini. Dan selama ini di Sungai Kota Agung  belum pernah muncul buaya. 

Adapun ukurannya, kata Katiman, berukuran besar dan panjang sekitar 4 meter. 

Dia menyatakan, sungai Kota Agung berfungsi sebagai sarana pembuangan air sawah dan kolam ikan masyarakat.

Sungai Kota Agung juga dimanfaatkan warga untuk mencari ikan.

Sehingga dia dan warga lainnya berharap buaya yang muncul di sungai Kota Agung bisa segera dievakuasi oleh petugas yang berwenang. 

"Kami khawatir buaya ini menyerang warga yang sedang beraktivitas di sungai," jelasnya. 

Sementara pantauan di lokasi, banyak warga yang menunggu ingin menyaksikan buaya itu muncul. 

Hingga siang, buaya itu belum menampakkan diri ke permukaan.