BMKG peringatkan waspada tsunami untuk Morowali

id gempa Sulteng

BMKG  peringatkan waspada tsunami untuk Morowali

Warga berlarian karena panik akibat gempa bumi magnitudo 6,9 yang mengguncang Sulawesi Tengah pada Jumat (12/4/2019). BMKG mengeluarkan peringatan dini tsunami akibat gempa tersebut (Antarasulteng)

Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan waspada tsunami untuk Kabupaten Morowali di Sulawesi Tengah (Sulteng) menyusul gempa bumi magnitudo 6,9 Skala Richter (SR).

Terkait peringatan waspada tersebut, masyarakat diarahkan untuk menjauhi pantai dan sungai. Daerah yang berpotensi tsunami adalah di Kecamatan Toili, Morowali. Masyarakat di daerah tersebut diminta untuk mengungsi.

Informasi dari Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, gempa terasa kuat di Kota Palu sekitar enam detik. masyarakat panik dan keluar dari rumah.

Sebelumnya BMKG mengeluarkan peringatan dini tsunami untuk wilayah Sulteng terkait gempa bumi magnitudo 6,9 SR yang mengguncang Sulteng pada Jumat (12/4) pukul 18.40 WIB.

Informasi dari BMKG menyebutkan untuk wilayah Morowali Sulteng perlu mewaspadai munculnya tsunami. Waktu tiba gelombang diperkirakan dapat berbeda.

BMKG juga menyebutkan gelombang yang pertama bisa saja bukan yang terbesar.