Karutan Bandarlampung ingatkan Idul Adha jadikan momen sambung silaturahmi

id Rutan bandarlampung, idhul adha rutan bandarlampung, napi rutan bandarlampung

Karutan Bandarlampung ingatkan Idul Adha jadikan momen sambung silaturahmi

Kegiatan shalat Idhul Adha di Rutan Bandarlampung. (ANTARA/DAMIRI)

Pererat lagi silaturahmi baik antara pegawai dan warga binaan maupun khususnya untuk sesama warga binaan
Bandarlampung (ANTARA) - Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas I Bandarlampung Iwan Setiawan mengingatkan kepada seluruh pegawai dan warga binaan setempat agar menjadikan Idul Adha sebagai momen mempererat silaturahmi.

"Pererat lagi silaturahmi baik antara pegawai dan warga binaan maupun khususnya untuk sesama warga binaan," katanya di Bandarlampung, Senin.

Menurut dia, jika hubungan silaturahmi antara pegawai dan warga binaan atau sesama warga binaan baik, maka hal tersebut dapat mengantisipasi terjadinya tindakan yang tidak diinginkan selama berada di Rutan.

Kemudian, lanjut dia, selain mengantisipasi hal-hal yang buruk, juga dapat mengantisipasi adanya barang-barang terlarang yang akan masuk, khususnya melalui oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab.

"Sudah pasti, jika hubungan antara pegawai dan warga binaan baik maka kita dapat mengantisipasi itu semua. Kita akan berpikir untuk merusak citra buruk Rutan," kata dia.

Pada perayaan Idul Adha tersebut, tambah dia, pihaknya melakukan penyembelihan hewan kurban sebanyak tiga ekor sapi dan lima ekor kambing. Daging kurban tersebut nantinya akan dibagikan kepada warga binaan serta masyarakat yang membutuhkan di lingkungan Rutan.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu pelaksanaan kegiatan Idul Adha di Rutan. Sekali lagi saya berharap kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antara petugas dan warga binaan, serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita semua," katanya.

Baca juga: Idul Adha, Kalapas harap narapidana narkotika tidak ulangi perbuatan langgar hukum

Baca juga: Kemenag Bandarlampung catat jumlah hewan kurban capai 5.331 ekor

Baca juga: Idul Adha, Dewan Dakwah Lampung sebar ratusan hewan kurban