Ingin kembali ke MU, Greenwood akan tolak pinangan Barcelona karena ingin kembali ke MU

id Liga Inggris,Liga Spanyol, Mason Greenwood, Manchester United

Ingin kembali ke MU, Greenwood akan tolak pinangan Barcelona karena ingin kembali ke MU

Penyerang Getafe Mason Greenwood (kostum biru) beradu memperebutkan bola dengan bek Real Madrid Ferland Mendy dalam pertandingan Liga Spanyol antara Getafe CF dan Real Madrid CF di Stadion Coliseum Alfonso Perez di Getafe pada 1 Februari 2024. (AFP/PIERRE-PHILIPPE MARCOU)

Jakarta (ANTARA) - Mason Greenwood kabarnya akan menampik pinangan dari Barcelona karena lebih memilih kembali ke Manchester United pada akhir musim 2023-2024.

Menurut The Sun, Greenwood merasa memiliki utang kepada penggemar Man United dan untuk itu dia akan menolak bergabung dengan Barcelona.

Pesepak bola yang kini bermain bersama Getafe itu disebut The Sun merasa yakin akan disambut sangat baik oleh penggemar United jika kembali ke Old Trafford.

Dua tahun lalu, akibat aduan seorang wanita, Greenwood ditangkap karena dakwaan memperkosa. Dia kemudian ditahan karena dugaan kekerasan seksual dan mengancam membunuh pasangannya.

Namun kasus yang diajukan kepada Greenwood ditarik kembali Februari lali sehingga diperkirakan akan masuk lagi tim inti Man United musim panas mendatang.

Setan Merah sendiri disebut-sebut akan menariknya kembali, apalagi pemilik baru saham minoritas MU, Jim Ratcliffe, menyatakan akan mempertimbangkan Greenwood.

Dia telah membuka pintu kemungkinan kembalinya produk akademi klub itu ke Old Trafford.

"Prinsipnya adalah yang penting kita siap menghadapi isu-isu lain di masa depan,” kata Ratcliffe kepada wartawan awal pekan ini.

Greenwood mencetak 35 gol dan 12 assist dalam 129 pertandingan bersama Man United dalam semua kompetisi. Penampilan terakhirnya bersama Setan Merah terjadi pada Januari 2022.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Greenwood akan tolak pinangan Barcelona karena ingin kembali ke MU