Polres Pesisir Barat beri bansos sembako ke disabilitas

id Polres Pesisir Barat ,Berikan bantuan ,Sembako ke warga disabilitas

Polres Pesisir Barat beri bansos sembako ke disabilitas

Personel kepolisian saat memberikan bantuan sosial kepada warga disabilitas di Pesisir Barat. (ANTARA/HO/Humas Polres Pesisir Barat)

Pesisir Barat (ANTARA) - Kepolisian Polres Pesisir Barat, Polda Lampung, memberikan bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako kepada lansia dan penyandang disabilitas di wilayah tersebut.

"Masih dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78, Polres Pesisir Barat melaksanakan kegiatan bantuan sosial dengan membagikan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya lansia dan penyandang disabilitas," kata Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra, saat dihubungi dari Lampung Selatan, Kamis.

Ia mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap kesejahteraan masyarakat, terutama mereka yang rentan.

"Kami ingin berbagi kebahagiaan dan memberikan sedikit keringanan beban bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan, terutama para lansia dan penyandang disabilitas," kata dia.

Menurutnya, paket sembako yang berisi bahan makanan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, dan mie instan, disalurkan kepada masyarakat yang sudah terdata oleh Bhabinkamtibmas setempat.

Kegiatan bantuan sosial itu juga merupakan salah satu rangkaian acara dalam menyambut HUT Bhayangkara ke-78. Selain memberikan sembako, Polres Pesisir Barat juga berencana mengadakan kegiatan sosial lainnya untuk lebih mendekatkan diri dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati.

"Dengan semangat Bhayangkara yang selalu hadir untuk masyarakat, Polres Pesisir Barat berkomitmen untuk terus melakukan kegiatan positif yang bermanfaat bagi masyarakat luas, terutama mereka yang membutuhkan," ujarnya.*