Jayapura (ANTARA) - Pangdam XVII Cenderawasih Mayor Jenderal TNI Muhammad Saleh Mustafa menyerahkan bantuan Alkitab kepada Gereja Kingmi Eklesia Angkasa, Kota Jayapura, Papua.
Penyerahan bantuan Alkitab dilakukan seusai ibadah Minggu, diterima Ketua Majelis Jemaat Gereja Kingmi Eklesia Pendeta Yosias Tebay.
Selain menyerahkan bantuan berupa Alkitab, Pangdam XVII Cenderawasih juga memberikan tali asih berupa paket sembako.
Pangdam mengatakan kehadirannya semata-mata ingin bersilaturahmi, selain juga bentuk komunikasi dengan masyarakat Papua.
Ia menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Pangdam menjadikan dirinya sebagai orang tua karena semua atas kehendak Tuhan dan Tuhan yang akan membalas semuanya.