Pelatih PSG percaya diri tatap leg kedua 16 besar Liga Champions lawan Sociedad

id PSG,Luis Enrique

Pelatih PSG percaya diri tatap leg kedua 16 besar Liga Champions lawan Sociedad

Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique. ANTARA/AFP/Odd Andersen/am.

Pertandingan tandang selalu sulit, bahkan ketika Anda mendapat hasil bagus di leg pertama, katanya

Jakarta (ANTARA) - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique mengatakan timnya dalam kepercayaan diri tinggi jelang pertemuan dengan Real Sociedad pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions (UCL) di Stadion Anoeta, besok Rabu (6/3) pukul 03.00 WIB.

PSG hanya membutuhkan laga imbang atau minimal kalah dengan selisih satu gol melawan Sociedad nanti setelah pada leg pertama di Parc des Princes, pertengahan Februari lalu Les Parisiens menang dengan skor 2-0.

"Saya menantikannya. Apa yang saya harapkan dari tim adalah bahwa mereka mampu melakukan tugasnya. Saya melihat seluruh skuad merasa percaya diri, dengan tujuan yang jelas yaitu memenangkan pertandingan besok,” kata Enrique, dilansir dari laman resmi klub, Selasa.

Enrique sadar bahwa laga nanti tidak akan mudah karena menurutnya bermain di hadapan pendukung tuan rumah selalu sulit.