BRIN sebut Ambon miliki keunggulan untuk riset ekonomi biru RI

id Ambon, Maluku, Ekonomi Biru, Kelautan, Bisnis, BRIN

BRIN sebut Ambon miliki keunggulan untuk riset ekonomi biru RI

Keramba ikan milik warga yang dikembangkan untuk ekonomi biru di perairan Teluk Ambon (Antara/DedyAzis)

Ambon (ANTARA) - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) RI mengemukakan bahwa Kota Ambon, Maluku memiliki keunggulan komparatif dan inovatif sebagai objek riset ekonomi biru.

"Sumber daya laut adalah masa depan umat manusia. Kekayaan sumber daya laut harus menjadi sumber kesejahteraan bangsa Indonesia, Ambon memiliki itu," ucap Wakil Kepala BRIN Prof Amarulla Octavian di Ambon, Selasa.

Dalam kunjungan kerjanya ke Ambon Prof Amarullah meninjau beberapa laboratorium Pusat Riset Laut Dalam. Dalam diskusi dengan para periset, Prof Amarulla menekankan pentingnya kolaborasi berbagai institusi baik dari dalam negeri maupun luar negeri untuk kemajuan penelitian maritim Indonesia

Ia mengatakan teknologi kemaritiman terkini merupakan fokus inovasi BRIN guna menjawab marine food estate dan blue economy atau ekonomi biru.

“Dengan sumber daya laut yang dimiliki Ambon dapat menjadi keunggulan komparatif dan keunggulan kompetitif riset kelautan RI,” ungkapnya.

Apalagi saat ini di Kota Ambon sendiri sedang dikembangkan kampung nelayan pintar yang berada di kawasan pesisir Poka.

Dalam kampung nelayan pintar itu dikembangkan sentra lobster dan tuna sebagai komoditas utama guna meningkatkan perekonomian masyarakat

Hal tersebut merupakan sinergitas antara Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Balai Pelatihan dan Penyuluhan Perikanan (BP3), dengan Pemerintah Kota Ambon beserta pemangku kepentingan terkait.

Lobster dan tuna dipilih sebagai komoditas unggulan lantaran keduanya memiliki nilai jual yang tinggi.

Sementara itu Pemerintah Provinsi Maluku mengatakan bahwa ekonomi biru sendiri sejalan dengan misi Pemerintah Provinsi Maluku, yakni pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan.

"Untuk itu kebersihan dan kualitas lingkungan terutama di pesisir dan laut perlu dijaga dan dilestarikan," ujar Asisten II Setda Maluku Habiba Saimima.

Pasalnya kata Habiba, Maluku dikenal sebagai Provinsi Kepulauan dengan luas laut 92,4 persen yang mengandung potensi sumber daya kelautan dan perikanan melimpah.

Pada sisi lain ia menyampaikan, berdasarkan penelitian LIPI pada 2017, ditemukan kepadatan sampah domestik terutama sampah plastik mengalami peningkatan di perairan Maluku selama 20 tahun terakhir.

“Untuk itu perlu menjadi perhatian semua pemangku kepentingan mengatasi dan menyelesaikan persoalan sampah ini sejalan dengan upaya mewujudkan ekonomi biru," ujarnya.

Dalam kesempatan kunjungan kerja di Ambon Prof Amarulla Octavian juga meninjau beberapa dermaga dan fasilitas labuh kapal perang TNI AL di jajaran Lantamal Ambon.