Lampung Timur (ANTARA) - Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi Lampung H. Garinca Reza Pahlevi (GRP) dukung program Tahfidz Al Quran.
Garinca Reza Pahlevi di Lampung Timur, Sabtu (21/8) menyebutkan dukungannya berupa memberikan bantuan dana kepada pengasuh Rumah Tahfidz Al Quraan Albadr di Dusun Capang Kenari Desa Sukadana Pasar Kecamatan Sukadana Kabupaten Lampung Timur.
Bantuan dana tersebut telah disalurkan melalui Pengurus DPD Partai Nasdem Lampung Timur pada Jumat kemarin.
"Bantuan ini dalam rangka membantu memperlancar jalannya proses belajar mengajar Al Quraan," ujar Garinca.
Selain itu, supaya adik-adik yang punya keinginan belajar membaca Al Quraan semangat dan punya tempat belajar Tahfidz Al Quraan.
Menurut politisi Partai Nasdem Lampung ini semangat keislaman genarasi muda Islam harus terus didorong dan ajaran Al Quraan dapat diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.
Garinca mengajak pemerintah daerah, dan semua umat Islam untuk mendukung dan membantu tempat-tempat belajar Tahfidz Al Quran.