LPP RRI Bandarlampung gelar lomba Qasidah Ramadhan

id lampung, rri,lpp rri, rri bandarlampung, lomba qasidah, qasidah bandarlampung

LPP RRI Bandarlampung gelar lomba Qasidah Ramadhan

Kepala LPP RRI Bandarlampung Iwan Effendi Lathan berfoto bersama denan para peserta pemenang lomba qasidah. ANTARA/HO

Kami berharap lomba ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus mencintai seni budaya islami.

Bandarlampung (ANTARA) - LPP RRI Bandarlampung menggelar Lomba Qasidah Ramadhan di halaman kantor LPP RRI Bandarlampung, Kamis (20/3) yang diikuti oleh 15 grup qasidah yang berasal dari berbagai kabupaten dan kota di Provinsi Lampung.

Ketua Pelaksana Lomba Qasidah Sukman Andriyanto dalam sambutannya menyampaikan lomba qasidah bukan hanya sekadar ajang kompetisi, tetapi juga menjadi wadah untuk melestarikan seni islami serta mempererat ukhuwah islamiyah di bulan suci Ramadhan.

Qasidah merupakan salah satu bentuk seni islami yang memiliki makna mendalam dalam menyampaikan pesan moral, dakwah, serta ajaran Islam. Melalui lantunan syair yang indah, kita bisa menyebarkan nilai-nilai kebaikan dan memperkokoh kecintaan kita kepada Allah dan Rasul-Nya," ujar Sukman.

Menurut Sukman, lomba ini juga bertujuan untuk menginspirasi generasi muda agar terus mencintai seni budaya islami.

"Kami berharap lomba ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus mencintai seni budaya islami," katanya menambahkan.

Sukman juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kepala LPP RRI Bandarlampung atas dukungannya terhadap kegiatan ini.

"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Kepala LPP RRI Bandarlampung yang telah memberikan dukungan penuh dalam terlaksananya acara ini," ujar Sukman.

Kepala LPP RRI Bandarlampung Iwan Effendi Lathan menyatakan bahwa kompetisi qasidah ini menjadi bukti bahwa seni tradisional bernuansa islami masih ada dan hidup di tengah dinamika genre musik yang berkembang di Lampung.

"Kegiatan ini diharapkan dapat memotivasi para pelaku seni qasidah untuk terus berkreasi, menghasilkan karya seni keislaman, dan berkontribusi dalam dinamika musik daerah," kata Iwan.

Iwan juga berharap lomba ini dapat memberikan manfaat dan keberkahan bagi semua pihak yang terlibat.

"Kami berharap acara ini dapat berjalan dengan lancar, membawa manfaat, serta memberikan keberkahan bagi kita semua," katanya menegaskan.

Adapun dalam lomba ini, Grup Assha Pringsewu berhasil meraih juara pertama. Grup tersebut memperoleh nilai tertinggi yakni 247, dan berhasil mengalahkan 13 grup qasidah lainnya yang juga tampil memukau dalam acara tersebut.

Sedangkan untuk juara lainnya, Grup Lailatul Qadar dari Bandarlampung berhasil meraih juara 2, sementara Grup Riyadul Jinan dari Kaliawi Bandarlampung mendapatkan juara 3. Grup Ar Ridho dari Tanjung Karang Barat Bandarlampung meraih juara Harapan 1, dan Grup Arjuna dari Sendang Agung mendapatkan juara Harapan 2.

Pemenang lomba mendapatkan hadiah berupa piala dan uang tunai, yang diserahkan langsung oleh Kepala LPP RRI Bandarlampung Iwan Effendi Lathan.

Lomba Qasidah Ramadhan ini diharapkan dapat meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan umat Islam, serta menjadi sarana untuk memperkenalkan seni islami kepada masyarakat luas. Para peserta tidak hanya berlomba untuk meraih kemenangan, tetapi juga menunjukkan sportivitas dan kreativitas dalam menyebarkan pesan-pesan Islam.

Baca juga: RRI Bandarlampung gelar seleksi PTQ ke-54

Baca juga: RRI Bandarlampung manfaatkan platform digital beri informasi publik