Dompet Dhuafa hadirkan dapur keliling pada Lomba Cerdas Tangkas Pramuka di Bogor

id Darling Dompet Dhuafa, Dompet Dhuafa, Pramuka di Bogor, Pramuka

Dompet Dhuafa hadirkan dapur keliling pada Lomba Cerdas Tangkas Pramuka di Bogor

Dompet Dhuafa hadirkan dapur keliling pada Lomba Cerdas Tangkas Pramuka di Bogor. FOTO ANTARA/HO-DOMPET DHUAFA.

Bogor (ANTARA) - Dompet Dhuafa bersinergi dengan Gerakan Pramuka dalam kegiatan Lomba Cerdas Tangkas (LCT) se-Bogor Raya yang diselenggarakan pada Sabtu (16/9/2023) di SMP Negeri 1 Ciseeng, Kabupaten Bogor.

Lomba ini diikuti oleh ratusan peserta yang berasal dari 17 sekolah atau Gugus Depan Pramuka se-Bogor Raya. Turut hadir, perwakilan Kwartir Cabang Bogor, Kwartir Ranting Ciseeng, Kepala Sekolah, dan Dewan Guru SMPN 1 Ciseeng. 

Sebagai bentuk dukungan, Dompet Dhuafa menghadirkan Program Dapur Keliling (Darling) dalam kegiatan LCT se-Bogor Raya ini. 

Moh. Noor Awaluddin selaku Kepala Lembaga Pelayan Masyarakat LPM Dompet Dhuafa menyampaikan bahwa Darling hadir untuk meramaikan acara dengan membagikan makanan sehat. Kegiatan ini menjadi awal yang baik untuk kerja sama Dompet Dhuafa dengan Gerakan Pramuka secara lebih lanjut di tingkat nasional.

“Berawal dari kegiatan Darling untuk support kegiatan Gerakan Pramuka di tingkat Kabupaten, kami berencana melakukan kerja sama lebih lanjut sampai ke tingkat nasional dengan kegiatan edukasi makanan sehat bagi para Pramuka dan kawasan binaan,” kata Awal.

Perlombaan diawali dengan upacara pembukaan yang dilanjutkan dengan berbagai lomba, mulai dari Pramuka Pintar, Semboyan Isyarat, Mozaik, hingga Semaphore Dance. Kegiatan lalu diakhiri dengan penampilan hiburan dan pembagian hadiah berupa piala serta uang pembinaan.

Jumadi, S.Pd, M.M, selaku Kepala Sekolah atau Ketua Mabigus SMPN Ciseeng menyatakan bahwa ini merupakan perlombaan pramuka pertama yang digelar oleh SMP Negeri 1 Ciseeng.

“Seluruh peserta sangat antusias mengikuti lomba ini, mereka berasal dari berbagai kecamatan se-Bogor Raya. Kegiatan ini berguna memupuk kecerdasan serta ketangkasan adik-adik pramuka, khususnya penggalang, untuk meningkatkan prestasinya. Dan untuk Pramuka di SMPN 1 Ciseeng ini bisa meningkatkan pengetahuan serta wawasan dalam menyelenggarakan kegiatan,” tuturnya.

Pada kesempatan ini, program Darling LPM Dompet Dhuafa membagikan 200 porsi makanan ringan serta minuman hangat dan dingin yang disajikan untuk melayani adik-adik peserta saat perlombaan berlangsung.

Sabila yang duduk di kelas 6 SD mengikuti kegiatan dan perlombaan dengan sangat senang. Ia bersama peserta mengantre dengan tertib di depan armada Darling dan mengutarakan rasa bahagianya.

“Tadi ikut lomba Pramuka Pintar, semoga bisa jadi juara umum, dapat juara favorit dan juara satu. Kita dapat kue dan minuman dari Darling, enak dan senang!” ungkapnya.



TENTANG DOMPET DHUAFA

Dompet Dhuafa adalah lembaga filantropi islam yang berkhidmat dalam pemberdayaan kaum dhuafa dengan pendekatan budaya, welasasih (filantropis) dan wirausaha sosial. Menapaki perjalanan tiga dekade (30 tahun), Dompet Dhuafa berkontribusi menghadirkan layanan bagi pemberdayaan dan pengembangan umat melalui lima pilar program yaitu pendidikan, kesehatan, ekonomi,  sosial kebencanaan, dakwah dan budaya, serta CSR.