Bandarlampung (ANTARA) - Alumni SMAN 3 Bandarlampung angkatan 87 menggelar reuni ke-35 dan khitanan massal bersama seluruh anggota alumni angkatan 87, di Camp Restu Bumi, Parendoan, Sabtu (17/12/22).
"Kami melaksanakan reuni ke-35 dari angkatan 87 SMAN 3 Bandarlampung, semoga dengan adanya ini bisa mempererat tali silaturahmi bagi sesama alumni dan mengenang masa-masa sekolah dahulu," kata Ketua Pelaksana Abdi Wasik Ali, di Bandarlampung, Sabtu.
Menurutnya, selain melakukan reuni, para alumni angkatan 87 ini menggelar sunatan massal yang diikuti oleh 20-an anak dari masyarakat sekitar.
Setelah melakukan sunatan massal, alumni juga mendatangkan komunitas dongeng Bandarlampung, untuk menghibur anak-anak yang telah dikhitan.
"Kami sangat senang kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar, semoga kegiatan yang lebih besar lagi untuk bisa dilakukan oleh angkatan 87 ini," katanya pula.
Baca juga: ABBA reuni dengan album baru setelah 40 tahun berpisah
Baca juga: Trio Kwek-kwek reuni lagi, bikin video buat Papa T Bob
Alumni SMAN 3 Bandarlampung angkatan 87 gelar sunatan massal
Kami melaksanakan reuni ke-35 dari angkatan 87 SMAN 3 Bandarlampung.