Lampung Timur (ANTARA) - Pengurus ranting dari 11 partai pengusung calon Bupati Lampung Timur nomor urut 01, Ela Siti Nuriyamah - Azwar Hadi berkomitmen memenangkan Paslon tersebut.
Kesepakatan itu di lakukan di kediaman kader Golkar yang juga sebagai Anggota DPRD Lampung Timur, Yusnita di Desa Kariyatani, Kecamatan Labuhan Maringgai, Lampung Timur.
Dalam sambutannya, Ela Siti Nuriyamah mengatakan, kerja keras dan komitmen para pengurus ranting tersebut akan menghantarkan Ela Siti Nuriyamah - Azwar Hadi menuju kursi bupati dan wakil bupati.
"Kemenangan no urut 1 yakni Ela - Azwar ada di tangan panjenengan semua, jika kita semua bekerja maksimal, berjuang maksimal maka yakin kita akan meraih suara di atas 70 persen," kata dia di hadapan ratusan kader partai pendukung.
"Jika semua mesin partai pengusung bekerja maksimal maka bisa meraih suara di atas 70 persen," imbuhnya.
Sementara itu, Calon Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi menginstruksikan kepada seluruh kader yang hadir agar jangan termakan informasi hoax yang sengaja menjatuhkan kredibilitas Ela - Azwar.
"Jika ada informasi hoax agar di-senyumin aja, contoh info bahwa mbak Ela bukan warga Lampung Timur itu hoax. Saya tau pasti sejak mbak Ela jadi Wakil DPRD Lampung Timur 2014 domisilinya sudah di Lampung Timur," katanya.
Dia meyakini jika berpasangan dengan Ela Siti Nuriyamah dan mendapat amanah memimpin Lampung Timur maka akan tercipta kepemimpinan yang selaras yang benar benar bisa memperjuangkan kemajuan Lampung Timur.
Ketua DPRD Lampung Timur yang juga kader PKB Rida Rotul Aliyah dengan gamblang mengatakan, Lampung Timur butuh perubahan yang lebih layak, seperti pelayanan kesehatan, pendidikan dan insfrastruktur.
"BPJS warga kurang mampu yang banyak tidak aktif, akan di hidupkan kembali jika Ela dan Azwar memimpin Lampung Timur, karena BPJS merupakan program yang benar membantu masyarakat," ucapnya.
Dia menambahkan jalan yang selalu dikeluhkan masyarakat, terutama jalan kabupaten, akan diprioritaskan untuk dilakukan perbaikan, terutama jalan yang menjadi sektor perekonomian dan pertanian.
Saat ini masih banyak ditemui jalan kabupaten yang rusak dan menjadi keluhan masyarakat.
"Jika Bupati mbak Ela dan Wakilnya Bang Azwar, terus pendukungnya 42 anggota DPRD dari 50 anggota, kalau sudah bersatu maka program program Lampung Timur akan mulus akan berjalan maksimal," tandasnya.
Pengurus ranting partai pengusung komitmen menangkan Ela-Azwar
Jika semua mesin partai pengusung bekerja maksimal maka bisa meraih suara di atas 70 persen