IJTI Lampung gelar musda dan seminar hadapi pemilu serentak

id lampung, ijti, ijti lampung, musda ijti

IJTI Lampung gelar musda dan seminar hadapi pemilu serentak

IJTI Lampung gelar musda dan seminar menghadapi pemilu serentak. ANTARA/HO-IJTI Lampung

Musda ini adalah agenda rutin IJTI yang melibatkan pemilihan ketua dan pengurus baru, serta dilengkapi dengan kegiatan seminar.

Bandarlampung (ANTARA) - Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Pengurus Daerah (Pengda) Provinsi Lampung menyelenggarakan musyawarah daerah (musda) keempat.

Musda yang diselenggarakan setiap empat tahun sekali ini memiliki tujuan utama dalam menentukan pemimpin baru sebagai penerus estafet kepemimpinan Hendriansyah, yang saat ini mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Kabupaten Lampung Timur.

Menurut Ketua Pelaksana Musda IV IJTI Lampung Rendy Mahardika, musda keempat IJTI Lampung berlangsung pada Jumat, 8 Desember 2023.

Kegiatan ini tidak hanya terbatas pada pemilihan kepemimpinan, tetapi juga mencakup seminar dengan tema Media Menghadapi Pemilu Serentak 2024.

"Musda ini adalah agenda rutin IJTI yang melibatkan pemilihan ketua dan pengurus baru, serta dilengkapi dengan kegiatan seminar," ujar Rendy, Jumat.

Meskipun belum ada kandidat yang secara resmi menyatakan diri maju, baik secara lisan maupun tertulis, Rendy optimis bahwa dalam waktu dekat para kandidat calon ketua IJTI Pengda Lampung akan mulai muncul.

"Saat ini belum ada, tetapi kemungkinan besar besok sudah mulai muncul para kandidat, calon-calon ketua IJTI Pengda Lampung," ujarnya pula.

Rendy berharap agar musda keempat ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses.


Pererat Silaturahmi

Selain sebagai platform untuk pergantian kepemimpinan, Musda IJTI juga dianggap sebagai kesempatan untuk mempererat silaturahmi di antara para jurnalis televisi di Provinsi Lampung.

"Yang penting, para kandidat harus memenuhi kualifikasi dan syarat yang diamanahkan AD/ART IJTI. Dua syarat utamanya adalah terdaftar sebagai anggota aktif dan tidak tergabung dalam organisasi kewartawanan lainnya," ujarnya menegaskan.

Rendy juga menekankan bahwa musda ini menjadi wadah untuk penerimaan keanggotaan baru IJTI Lampung.

Jurnalis yang bergerak di bidang pertelevisian, baik konvensional maupun online, dapat mendaftar selama perusahaan tempat mereka bekerja terverifikasi oleh Dewan Pers.

"Saat ini, kami juga sedang melakukan pendataan ulang status keanggotaan. Semoga musda ini dapat berjalan dengan lancar," kata Rendy pula.
Baca juga: IJTI gelar pelatihan jurnalistik di SMAN 1 Kota Gajah
Baca juga: AJI-IJTI kecam intimidasi Gubernur Lampung ke jurnalis Kompas TV