Bandarlampung (ANTARA) - Kalapas Kelas IIA Metro Muchamad Mulyana meminta kepada seluruh anggota Paguyuban Ibu-ibu Pemasyarakatan (Pipas) di Metro untuk melapor jika mengetahui ada suaminya yang bermain judi.

"Jika para ibu-ibu yang takut kepada suaminya segera laporkan kepada saya. Jangan takut, kalau tidak seperti itu bagaimana kita bisa mengubahnya," katanya di Metro, Rabu.

Dia melanjutkan, jika ada petugas yang tidak membantu pemerintah dalam memberantas perjudian, pihaknya sendiri akan membina para petugas yang kedapatan bermain judi daring, baik secara langsung maupun berdasarkan laporan dari masing-masing istri.

"Kita akan bina dan kita akan beritahu bahwa perbuatan tersebut akan merusak dirinya sendiri. Selain merusak diri sendiri, juga merusak keuangan yang mengakibatkan kehancuran rumah tangga," kata dia.

Terkait judi daring, tambah dia, dirinya menegaskan kepada seluruh petugas agar tidak mencoba untuk bermain judi daring.

Ia juga menegaskan kepada petugas agar disiplin dan fokus dalam bekerja.

"Disiplin bekerja jangan fokus bermain ponsel. Saya juga menerapkan disiplin ketika petugas sedang patroli agar tidak membawa ponsel," katanya.

Pewarta : Damiri
Editor : Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2024