Bandarlampung (ANTARA) - Penjabat Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan, yang diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hipni, menghadiri pembukaan Milad ke-5 Universitas Aisyah Pringsewu (UAP).

Acara yang dilaksanakan di halaman Universitas Aisyah Pringsewu, Senin, (27/05/2024), turut dihadiri oleh Rektor Universitas Aisyah Pringsewu Wisnu Probo Wijayanto, S.Kep.,Ners.,MAN, Kepala Diskominfo Moudy Ary Nazolla, yang diwakili Pranata Teknik Siaran Yuni Efrizal, perwakilan OPD terkait, serta Uspika Gadingrejo, para kepala pekon dan para tamu undangan lainnya.

Saat menyampaikan sambutan tertulis Penjabat Bupati Pringsewu, Staf Ahli Bupati Hipni mengatakan, atas nama Pemerintah Kabupaten Pringsewu mengucapkan selamat Milad ke-5 kepada keluarga besar Universitas Aisyah Pringsewu.

"Semoga dengan bertambahnya usia Universitas Aisyah Pringsewu akan semakin dewasa, matang dan mandiri dalam mengemban misi perjuangan organisasi, sebagaimana yang dicita-citakan oleh para pendiri Universitas Aisyah Pringsewu", ujarnya.

Pihaknya juga mengucapkan terima kasih atas peran serta, kerja sama dan dukungan selama ini kepada Pemerintah Kabupaten Pringsewu, saya yakin dengan sinergitas yang baik akan mampu mewujudkan kemajuan dan kejayaan Universitas Aisyah Pringsewu untuk kedepannya.

Ia mengatakan, sebagai salah satu perguruan tinggi swasta di Kabupaten Pringsewu, Universitas Aisyah Pringsewu telah banyak menunjukkan kiprah dan peransertanya untuk masyarakat Kabupaten Pringsewu, khususnya di bidang pengembangan pendidikan dan kesehatan.

Universitas Aisyah Pringsewu yang berdiri sejak 21 Mei 2019, seiring berjalannya waktu kini telah membuka tiga fakultas yaitu, Fakultas Ilmu Kesehatan, Fakultas Teknologi Informasi dan Fakultas Sosial Bisnis dengan penyebaran 12 program studi.

 


Pewarta : Emir Fajar Saputra
Editor : Edy Supriyadi
Copyright © ANTARA 2024