Juara Macau Open 2025, Alwi samai prestasi Taufik Hidayat

id Alwi Farhan,Taufik Hidayat,Macau Open,Macau Open 2025,PBSI,Bulu tangkis

Juara Macau Open 2025, Alwi samai prestasi Taufik Hidayat

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Alwi Farhan mengembalikan kok ke arah tunggal putra India Lakshya Sen dalam semifinal BWF World Tour Super 300 Macau Open 2025 di Macau East Asian Games Dome, China, Sabtu (2/8/2025). Alwi Farhan sukses melaju ke final usai mengalahkan Lakshya Sen dua gim langsung 21-16, 21-9. ANTARA FOTO/Xinhua/Cheong Kam Ka/sgd

Kemenangan Alwi FarhanĀ ini sekaligus menghentikan paceklik gelar di sektor tunggal putra Indonesia pada turnamen tersebut.

Jakarta (ANTARA) - Menyabet gelar juara Macau Open, pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Alwi Farhan menyamai prestasi legenda bulu tangkis Indonesia Taufik Hidayat.

Alwi Farhan mengamankan gelar Macau Open 2025 setelah menghajar tunggal Malaysia Justin Hoh dua gim langsung 21-15, 21-5 pada babak final yang berlangsung di Macau East Asian Games Dome, Minggu.

Kemenangan Alwi Farhan ini sekaligus menghentikan paceklik gelar di sektor tunggal putra Indonesia pada turnamen tersebut.

Dalam catatan BWF, Minggu, terakhir kali Indonesia mampu mengamankan gelar juara tunggal putra turnamen BWF Super 300 ini adalah pada 2008.

Kala itu, Taufik Hidayat mampu memboyong gelar juara ke Indonesia setelah menghajar tunggal Malaysia Lee Chong Wei di babak final.

Setelah 2008, di sektor tunggal putra belum ada satu pun pebulu tangkis Indonesia yang mampu menyamai gelar yang diraih oleh Taufik Hidayat.

Namun baru pada 2025, nama Alwi Farhan muncul sebagai jawara baru di Macau Open sekaligus menghentikan rentetan hasil negatif tunggal putra Indonesia pada turnamen ini selama 17 tahun.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Juara Macau Open, Alwi samai prestasi Taufik Hidayat

Pewarta :
Editor : Agus Wira Sukarta
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.