Bandarlampung (ANTARA) - Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Mukhlis Basri didampingi anggota DPRD Lampung yaitu Ketua Fraksi PDI Perjuangan Lesty Putri Utami dan Toni memberikan bantuan sembako kepada warga Bandarlampung yang terdampak banjir beberapa waktu lalu.
Mukhlis Basri yang berasal dari Dapil Lampung 1 mengharapkan bantuan ini dapat meringankan beban warga yang terdampak banjir.
"Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kami dalam merespon cepat menemui langsung masyarakat yang terdampak. Dan kami memberikan sedikit bantuan kepada korban yang dilanda banjir. Jangan dilihat isinya, tapi ini adalah bentuk kepedulian partai kami," kata mantan Bupati Lampung Barat itu.
Politisi senior PDI Perjuangan ini mengaku merasa prihatin atas bencana banjir yang menimpa sejumlah wilayah Kota Bandarlampung.
"Memang pas sekali saat kami datang warga sedang bergotong royong, jadi kami melihat kondisi disana memang termasuk parah, rumah jebol, elektronik rusak semua, banyak barang yang tidak bisa digunakan lagi, kami benar-benar turut prihatin dengan kejadian ini,"ujarnya.
Lebih lanjut, ia mengharapkan bantuan yang diberikan dapat bermanfaat serta musibah ini segera selesai.
"Kami berharap tidak ada banjir susulan mengingat hujan terkadang masih turun, dan semoga bapak ibu korban banjir dapat diberikan kesabaran dalam menghadapi masalah ini," tandas Mukhlis.
Berita kerja sama