Lacazette sebut timnas Amerika Serikat bermain begitu baik sepanjang laga

id Alexandre Lacazette,Timnas Prancis,Timnas Amerika Serikat,Olimpiade Paris 2024

Lacazette sebut timnas Amerika Serikat bermain begitu baik sepanjang laga

Penyerang timnas Prancis, Alexandre Lacazette (tengah) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Amerika Serikat pada laga pembuka grup A Olimpiade Paris 2024 yang berlangsung di Stade Velodrome, Marseille, Kamis pagi WIB (25/07/2024). (ANTARA/AFP/NICOLAS TUCAT)

Saya pikir gol pertama benar-benar membantu tim untuk merasakan lebih sedikit tekanan di lapangan.
Jakarta (ANTARA) - Penyerang tim nasional Prancis Alexandre Lacazette menyebut timnas Amerika Serikat bermain begitu baik sepanjang laga.

Tuan rumah Prancis mengatasi perlawanan Amerika Serikat dengan skor tiga gol tanpa balas pada laga pembuka grup A Olimpiade Paris 2024 yang berlangsung di Stade Velodrome, Marseille, Kamis pagi WIB.

"Amerika Serikat bermain sangat baik. Saya tidak tahu apa yang ditargetkan dari mereka di kompetisi saat ini meskipun saya tahu kualitas mereka," kata Alexandre Lacazette dikutip dari laman FIFA, Kamis.
 
"Saya pikir gol pertama benar-benar membantu tim untuk merasakan lebih sedikit tekanan di lapangan. Kami pantas mendapatkan kemenangan kami, bahkan jika mereka memiliki peluang bagus. Kami mencetak tiga gol, kami mendapatkan clean sheet, jadi itu adalah malam yang luar biasa," imbuh Lacazette.
 
Tiga gol tim asuhan Thierry Henry tersebut masing-masing dicetak oleh Alexandre Lacazette (menit ke-61), Michael Olise (menit ke-69) dan Loic Bade (menit ke-85).
 
Lacazette yang kini menginjak usai 33 tahun mengungkapkan seperti dalam mimpi karena dipercaya untuk menjadi kapten dari pasukan muda Les Bleus di Olimpiade Paris 2024.
 
"Ini adalah sesuatu yang saya impikan saat kecil, menjadi kapten Prancis dan menggunakan nomor punggung 10. Saya hanya menikmati setiap hari, setiap menit dengan rekan satu tim saya. Permainan semacam ini membuatnya semakin menakjubkan," ujar mantan pemain Arsenal tersebut.
 
Selanjutnya Lacazette dan kawan-kawan akan ditantang oleh Guinea pada pertandingan kedua yang berlangsung di Stadion Allianz Rivera, Nice, Minggu. Sedangkan Amerika Serikat akan berhadapan Selandia Baru pada laga yang berlangsung di Stade Velodrome, Marseille, Minggu.