Bandarlampung (ANTARA) - Seorang warga binaan di Lapas Kelas I Bandarlampung bernama Usman tewas setelah gantung diri di kamar mandi blok A3 Nomor 10.
"Iya ada narapidana kami ditemukan meninggal dunia di dalam kamar mandi. Kami cukup prihatin dengan kejadian ini," kata Kalapas Kelas I Bandarlampung, Syaiful Sahri di Bandarlampung, Selasa malam.
Ia melanjutkan warga binaan yang merupakan warga Jawa Timur tersebut merupakan seorang warga binaan perkara narkotika dengan masa hukuman selama 15 tahun.
"Namun sudah menjalani kurang lebih 5 tahun, sehingga masa hukumannya kurang 10 tahun lagi," kata dia.
Lanjut Kalapas, peristiwa tersebut terjadi pukul 16.00 WIB. Saat itu, salah satu warga binaan saat ingin mengambil wudhu ingin melaksanakan shalat ashar namun pintu kamar mandi terkunci dari dalam sehingga warga binaan terpaksa mendobraknya.
"Saat mau ambil wudhu, kok kaya susah bukanya. Akhirnya kecurigaan itu kemudian mereka mendobrak pintu dan ditemukan warga binaan ini sudah gantung diri menggunakan sarung," kata dia lagi.
Saat kejadian, lanjut dia, pihak petugas jaga blok kemudian segera mengambil tindakan membawa korban ke klinik dan memberi oksigen hingga memompa detak jantungnya.
Namun karena dirasa tidak efektif, kemudian warga binaan tersebut dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung untuk penanganan lebih lanjut.
"Alhasil nyawa tidak bisa tertolong, sehingga warga binaan meninggal dunia dalam perjalanan," katanya.
"Keluarga korban sudah dihubungi dan sudah menerima karena korban sering cerita kepada keluarganya melalui telpon ternyata ia rindu karena tidak pernah dibesuk. Jenazah akan dibawa besok melalui kargo menggunakan pesawat," katanya lagi.
Berita Terkait
Sayuran hidroponik karya napi Lapas Rajabasa didistribusikan di Transmart
Kamis, 5 September 2024 16:45 Wib
Rajabasa Fair 2024, ajang bangkitkan pertumbuhan ekonomi
Senin, 15 Juli 2024 6:06 Wib
Kakanwil tegaskan petugas jangan jadi seperti orang-orangan sawah
Senin, 8 Juli 2024 13:26 Wib
Lapas Rajabasa beri kesempatan narapidana ikuti program kuliah gratis
Sabtu, 29 Juni 2024 8:53 Wib
Lapas Rajabasa salurkan 50 kupon pembagian hewan kurban untuk masyarakat sekitar
Senin, 17 Juni 2024 13:47 Wib
BNN tes urine 60 pegawai Lapas Rajabasa
Rabu, 12 Juni 2024 16:45 Wib
PT KAI Divre IV Tanjung Karang serahkan bantuan traktor ke Lapas Rajabasa
Selasa, 14 Mei 2024 19:47 Wib
Lapas Rajabasa lakukan pemgasapan antisipasi deman berdarah
Jumat, 3 Mei 2024 17:50 Wib