Sore ini Sandiaga Uno bakal gabung PPP

id Sandiaga Uno,PPP,Achmad Baidowi

Sore ini Sandiaga Uno bakal gabung PPP

Arsip foto - Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno usai menghadiri "Dialog Potensi Ekonomi Kreatif di Pesantren" di Pondok Pesantren Annur, Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas, Minggu (11/6/2023), memberikan tanggapan terkait rencana peresmian dirinya sebagai kader PPP. ANTARA/Sumarwoto.

Jakarta (ANTARA) - Ketua DPP PPP Achmad Baidowi mengatakan bahwa Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno secara resmi akan bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada Rabu sore..

"Rencana peresmian Pak Sandiaga Uno akan dilakukan di DPP PPP pada pukul 15.00 WIB yang akan dipimpin langsung oleh Plt Ketua Umum DPP PPP Muhammad Mardiono," ujar Achmad dalam keterangan resminya di Jakarta, Rabu.

Peresmian itu akan ditandai dengan penyerahan Kartu Tanda Anggota (KTA) PPP dari Plt Ketua Umum PPP kepada Sandiaga di kantor DPP PPP, Jakarta, Rabu, pukul 15.00 WIB.

Menurut dia, hal ini merupakan langkah strategis PPP dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Masuknya Pak Sandiaga Uno ini sebagai langkah strategis PPP menghadapi Pemilu 2024," tambahnya.

Adapun kehadiran Sandiagan Uno sebelumnya telah dijadwalkan pada pukul 18.30 WIB berubah menjadi pukul 15.00 WIB. Sebab, Sandiaga diagendakan mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi).