Jakarta (ANTARA) - Smartfren Business baru-baru ini meluncurkan gerakan untuk mendukung pertumbuhan bisnis usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) yang diberi nama UMKM BISA (BINA USAHA).
CEO Smartfren Business Alim Gunadi, dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Kamis, menilai UMKM adalah tulang punggung perekonomian Indonesia sehingga mereka tergerak untuk membantu pelaku usaha dalam mengembangkan bisnis.
"Dengan dukungan UMKM BISA (BINA USAHA), kami berharap dapat menginspirasi UMKM agar mereka dapat tumbuh dan berkembang menjadi bisnis yang sukses dan berkelanjutan," kata Alim.
Perusahaan tersebut berkomitmen menyediakan sumber daya dan dukungan yang diperlukan untuk UMKM, termasuk soal akses ke sistem digitalisasi, pembiayaan usaha dan program pendidikan.
Melalui UMKM BISA, Smartfren Business juga mendorong UMKM untuk mengadopsi teknologi baru yang relevan dengan bisnis mereka supaya bisa membantu meningkatkan efisiensi dan kualitas produk serta daya saing di pasar.
Smartfren Business menyediakan solusi point of sales (POS), yang bisa mencatat inventaris barang dan transaksi secara otomatis; dan smart clinic omnicare, fitur untuk klinik kesehatan yang terintegrasi sehingga layanan untuk pasien bisa berjalan efektif dan efisien.
Produk digital yang bisa membantu UMKM juga termasuk Kledo Smart Accounting untuk pengelolaan keuangan, Gajihub Smart HRIS untuk sistem SDM dan gaji serta Koin.Net berupa acces point Wi-Fi privat yang bisa digunakan UMKM supaya tempat usaha mereka ramai.
UMKM BISA juga menyediakan produk dari KoinWorks untuk pembiayaan supaya pelaku usaha bisa memperluas bisnis dan mencari peluang baru untuk meningkatkan penjualan.
Gerakan UMKM BISA diharapkan bisa membantu pelaku usaha mengakses pasar yang lebih luas dan teknologi terbaru. Dengan begitu, pelaku UMKM bisa lebih percaya diri untuk meningkatkan efisiensi operasional, meningkatkan produktivitas dan memperluas jangkauan pasar.
Berita Terkait
Smartfren luncurkan paket Unlimited Suka-Suka, mulai dari Rp9 ribuan
Jumat, 15 November 2024 15:25 Wib
XL Axiata berharap proses merger libatkan internal dan eksternal
Selasa, 29 Oktober 2024 19:32 Wib
Proses merger XL Axiata dengan Smartfren masuki tahap akhir
Rabu, 23 Oktober 2024 20:51 Wib
Smartfren berharap proses merger dengan XL Axiata tak berlangsung lama
Jumat, 17 Mei 2024 21:32 Wib
Perusahaan jajaki rencana penggabungan XL Axiata dan Smartfren jadi MergeCo
Kamis, 16 Mei 2024 12:57 Wib
Smartfren beri bantuan pembatas jalan di Kota Bandarlampung
Kamis, 1 Juni 2023 18:43 Wib
Smartfren Business dan KoinWorks teken nota kesepahaman untuk pembiayaan UMKM
Senin, 29 Mei 2023 15:29 Wib
Smartfren gandeng Xingtera sediakan solusi IoT berbasis 5G
Rabu, 29 Maret 2023 11:38 Wib